Patrick Kluivert Cari Pemain Lokal Bertalenta, Bakal Nonton Dewa United vs Persija Bulan Depan
Pelatih anyar Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. (MP/Didik Setiawan)
MerahPutih.com - Pelatih tim nasional (Timnas) Indonesia Patrick Kluivert bakal menyaksikan pertandingan Liga Indonesia untuk mencari bakat pemain lokal.
Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengatakan Kluivert dan tim mulai bekerja untuk melakukan pemantauan pemain pada bulan Februari mendatang.
Salah satunya pertandingan yang mempertemukan Dewa United menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Liga Indonesia, 8 Februari.
"Karena terdapat lima pemain tim nasional yang ada di dua klub itu, tiga Persija dan dua dari Dewa United," ujar Erick di Kantor Kemenpora, Senin (13/1).
Baca juga:
Erick Thohir Pastikan 2 Pemain Naturalisasi Baru Segera Gabung Timnas di Bawah Patrick Kluivert
Erick menuturkan, Kluivert ingin melihat pemain potensial yang tengah bertanding.
"Ini dipantau langsung sekalian lihat infrastruktur dan pemain potensial lainnya," imbuh Erick.
Nantinya, Kluivert akan melakukan pertemuan dengan sejumlah pemain timnas Indonesia, jajaran pengurus PSSI dan menyambangi pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 di Jakarta.
"Mereka juga terus mencari bakat pemain lokal, salah satunya pemain U-20 yang hari ini sedang latihan di Stadion Madya, Jakarta dengan pelatih Indra Sjafri," kata Erick Thohir. (Knu)
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
Prediksi Susunan Pemain Racing Santander vs Barcelona, Hansi Flick Lakukan Rotasi?
Tersingkir dari Copa del Rey, Pemain Real Madrid Bakal Dapat Peringatan Keras
Manchester United tak Belanja Pemain di Bursa Transfer Januari, Andalkan Skuad yang Ada
Real Madrid dan Bayern Munich Berebut Scott McTominay, Napoli Ogah Lepas
Jurgen Klopp Mulai Pertimbangkan Tawaran Real Madrid, Sudah Siap Tinggalkan Red Bull?
Bikin Blunder Fatal Lawan Arsenal, Fans Chelsea Murka Minta Robert Sanchez Dijual
Baru Juara Piala Super Spanyol, Toni Kroos Ragukan Barcelona Juara Liga Champions Musim ini
Inter Milan Berencana Datangkan Harry Maguire, Harus Bersaing dengan Napoli hingga Fiorentina
Chelsea Tumbang dari Arsenal, Liam Rosenior Minta Fans tak Salahkan Robert Sanchez
Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey, Alvaro Arbeloa Janji Bertanggung Jawab