Park Bo Gum Akan Nyanyikan Lagu Indonesia Bareng Fansnya di Jakarta
Aktor Korea Park Bo Gum (Twitter @mecimapro)
MerahPutih Showbiz - Kabar bahagia datang untuk kalian para pecinta drama Korea di Indonesia. Aktor tampan Korea Park Bo Gum tak lama lagi akan segera menyapa para penggemarnya di Indonesia lewat acara bertajuk “Park Bogum Asia Tour Fan Meeting in Jakarta".
Fan meeting itu akan diselenggarakan pada 13 Januari 2017 mendatang di The Kasablanka Hall. Ini merupakan kali pertamaya bintang utama drama "Moonlight Drawn by Clouds" tersebut datang menjumpai para fansnya di Indonesia.

Namun ada yang menarik dari rencana fan meeting Park Bo Gum kali ini, yang sedikit berbeda dari kunjungan artis-artis Korea lainnya saat datang ke Indonesia. Kabarnya Park Bo Gum telah menyiapkan suara merdunya untuk menyanyikan lagu milik almarhum Chrisye “Untukku”.
Untuk itu, Park Bo Gum mengajak para penggemarnya di Indonesia untuk menghapalkan lagu dari almarhum Chrisye tersebut lebih dulu, sebelum nanti mereka akhirnya bertemu, agar para penggemarnya bisa menyanyikan lagu "Untukku" bersama-sama dengannya.

Sedangkan untuk tiket Fan Meeting Park Bo Gum sendiri dibagi menjadi 4 kategori yakni Blue, Pink, Green dan Yellow. Berikut ini harga tiket dan kategorinya.
Blue Rp. 2.550.000
Pink Rp. 1.650.000
Green Rp. 1.250.000
Yellow Rp.750.000
Untuk informasi lebih lengkapnya lagi, kalian semua bisa melihatnya di Twitter @mecimapro.
Bagikan
Berita Terkait
Tayang Desember 2025, K-Drama ‘Surely Tomorrow’ Siap Bikin Baper Penggemar Park Seo Joon
Umumkan Rencana Pernikahan dengan Kim Woo-bin, Shin Min-ah Bantah Sedang Hamil
Umumkan akan Menikah dengan Shin Min-ah, Kim Woo-bin Tulis Surat untuk Fan Mohon Doa Restu
Kim Woo-bin Umumkan Pernikahan dengan Shin Min-ah, Akhirnya Kabar Gembira setelah Pacaran 1 Dekade
Aktor ‘Squid Game’ Oh Young-soo Dinyatakan Bebas dari Pelanggaran Seksual, Jaksa Ajukan Banding Sampai ke Mahkamah Agung
Cium Paksa Jin BTS, Perempuan Jepang Didakwa atas Kejahatan Seksual
NewJeans Kembali ke Agensi, ADOR Siapkan Pertemuan dengan Setiap Member demi Pastikan Komitmen Mereka
Kembali tanpa Konsultasi dengan Agensi, Minji, Danielle, dan Hanni NewJeans Mungkin Ditolak ADOR
Pihak Kim Soo-hyun Siapkan Tuntutan Hukum, Sebut Keluarga Kim Sae-ron Ajukan Bukti Baru yang Dimanipulasi
Aktor ‘Squid Game’ Oh Young-soo Bebas dari Tuduhan Pelecehan Seksual, Menang di Sidang Banding