Park Bo Gum Akan Nyanyikan Lagu Indonesia Bareng Fansnya di Jakarta
Aktor Korea Park Bo Gum (Twitter @mecimapro)
MerahPutih Showbiz - Kabar bahagia datang untuk kalian para pecinta drama Korea di Indonesia. Aktor tampan Korea Park Bo Gum tak lama lagi akan segera menyapa para penggemarnya di Indonesia lewat acara bertajuk “Park Bogum Asia Tour Fan Meeting in Jakarta".
Fan meeting itu akan diselenggarakan pada 13 Januari 2017 mendatang di The Kasablanka Hall. Ini merupakan kali pertamaya bintang utama drama "Moonlight Drawn by Clouds" tersebut datang menjumpai para fansnya di Indonesia.

Namun ada yang menarik dari rencana fan meeting Park Bo Gum kali ini, yang sedikit berbeda dari kunjungan artis-artis Korea lainnya saat datang ke Indonesia. Kabarnya Park Bo Gum telah menyiapkan suara merdunya untuk menyanyikan lagu milik almarhum Chrisye “Untukku”.
Untuk itu, Park Bo Gum mengajak para penggemarnya di Indonesia untuk menghapalkan lagu dari almarhum Chrisye tersebut lebih dulu, sebelum nanti mereka akhirnya bertemu, agar para penggemarnya bisa menyanyikan lagu "Untukku" bersama-sama dengannya.

Sedangkan untuk tiket Fan Meeting Park Bo Gum sendiri dibagi menjadi 4 kategori yakni Blue, Pink, Green dan Yellow. Berikut ini harga tiket dan kategorinya.
Blue Rp. 2.550.000
Pink Rp. 1.650.000
Green Rp. 1.250.000
Yellow Rp.750.000
Untuk informasi lebih lengkapnya lagi, kalian semua bisa melihatnya di Twitter @mecimapro.
Bagikan
Berita Terkait
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Drama Korea 'WIND UP' Tayang Januari 2026, Kisah Atlet SMA Hadapi Trauma Mental
Terjadi lagi Fan Datangi Rumah Jungkook BTS, Perempuan asal Brasil Ditangkap
4 Tahun Vakum, BTS Resmi Comeback: Umumkan Album Baru dan Tur Dunia
5 Rekomendasi K-Drama Teranyar Yang Mulai Tayang di Januari 2026, Jangan Lewatkan
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
Sah! Kim Woo-bin dan Shin Min-ah Resmi Menikah, sang Besti Lee Kwang-soo Jadi MC
Kontroversi Kim Soo-hyun, Badan Forensik Korea tak Bisa Pastikan Adanya Manipulasi AI dalam Audio Kim Sae-ron
Lirik Lagu HANDO-CHOGUA, Tanda Comeback Daesung Jelang Pergantian Tahun 2025