OPPO RUN 2025 Tawarkan Euforia Sport Tourism Tanah Air di Bali

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 03 Juli 2025
OPPO RUN 2025 Tawarkan Euforia Sport Tourism Tanah Air di Bali

Acara peresmian mulainya promosi OPPO RUN 2025 di ON3, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (2/6). (Foto: MerahPutih.com/Tika)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Pekan even lari OPPO RUN 2025 tawarkan keseruan olahraga lewat konsep sport tourism. Kegiatan OPPO RUN 2025 akan berlangsung di Bali United Training Center pada 30 November 2025.

Head of Public Relations OPPO Indonesia Arga Simanjuntak mengatakan, kali ini OPPO akan menambah kuota peserta event larinya hingga 7 ribu peserta dari dalam negeri dan luar negeri.

Arga mengatakan pihaknya kembali memilih Bali karena secara lokasi tempatnya sangat populer dan tentu pertimbangan atas feedback yang sangat positif dari pelari tahun lalu. Sehingga Bali United Training kata Arga menjadi venue dan tempat untuk tahun kedua kegiatan running ini.

"Benar-benar tempat ini menjadi favorit untuk para runners dan fasilitasnya juga luar biasa. Tentunya pada saat pegelaran OPPO RUN 2025 nanti seluruh fasilitas yang kita berikan akan lebih baik lagi," kata Arga.

Baca juga:

Serunya Bermain The Jump Rope Challange Adaptasi Serial Film Squid Game 3 di Jakarta

Sementara, Race Director OPPO RUN 2025 dari Pandara Sport Andreas Kansil mengatakan, rute-rute yang dilewati para runner juga meninggalkan kesan yang ciamik. Bagaimana tidak kata dia, titik mulai brrlari saja runner sudah disuguhi indahnya pemandangan pantai.

"Seperti disampaikan, start dan finishnya itu dari Bali United Training Center di Pantai Purnama. Ini dari startnya aja sebenarnya udah epic karena di bagian laut gitu ya. Mungkin bisa dengar suara ombak pas menjelang start," ujarnya.

Ia mengatakan jika ditelusuri lebih dalam lagi, pelari half marathon khususnya kata Andreas, akan menempuh keindahan asrinya desa di Gianyar.

"Ada salah satunya Desa Sukawati yang lebih terkenal secara nasional ya. Orang-orang dari Jakarta, beli oleh-oleh dari sana. Terus ada Desa Saba, Desa Pering," katanya.

Baca juga:

OPPO Find X8 Ultra Jadi HP dengan Kamera Terbaik 2025, Raih Skor Tinggi di DXOMARK

Andreas pun menekan di kawasan inilah pemandangan dan liburan dengan penampilan secuplik budaya itu dapat dilihat.

"Setiap desa punya keunikannya masing-masing. Punya pura, pura desa yang sudah lebih berumur lah gitu jadi sangat-sangat estetik," kata dia.

Dari potongan kecil pengalaman ini saja kata Andreas sudah menjadi gambaran dari maksud semangat event OPPO RUN 2025 itu diselenggarakan.

"Ketika kita berlari dan tentunya ketika kita bicara dan make your moment Ini akan banyak banget moment yang bisa diambil di saat berlari nanti," kata dia

Baca juga:

Aksi Para Pelari dalam Ajang BTN Jakarta International Marathon 2025

OPPO RUN 2025 kata Arga menyediakan kategori beragam di kelasnya. Untuk peserta dewasa ada 21K, 10K, dan 5K. Dan yang baru kata dia, ada Kid Dash di tiga kategori juga yakni 200 meter, 400 meter dan 800 meter.

"Moment yang bermakna, moment spesial, karena tentunya akan banyak keseruan yang dihadirkan di OPPO RUN 2025," kata dia saat ditemui di ON3, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (2/7).

Ia mengatakan kalau total hadiah yang diperebutakan pun fantastis yakni mencapai Rp 545 juta dan tambahan bonus hingga Rp 100 juta lebih bagi peserta yang mencetak rekor baru dari OPPO RUN 2024. (Tka)

#Lari #Oppo #Wisata #Bali #Maraton
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

Tekno
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
OPPO A6 5G resmi meluncur di India. HP terjangkau ini dibanderol seharga Rp 3 jutaan dan membawa chipset Dimensity 6300.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Tekno
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
OPPO dan Vivo siap membawa kamera ganda 200MP tahun ini. Tahun ini akan menjadi era kamera 200MP.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
Indonesia
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bali 20-23 Januari 2026
Gelombang tinggi diperkirakan hingga 4 meter di Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, perairan selatan Bali, dan Selat Lombok bagian selatan.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bali 20-23 Januari 2026
Indonesia
Buron Pembunuhan Brutal Rumania Kabur ke Indonesia, Pelariannya Berakhir di Bali
Buron internasional asal Rumania, Zuleam Costinel Cosmin (33) bersama dua rekannya terlibat kasus pembunuhan brutal di Rumania.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Buron Pembunuhan Brutal Rumania Kabur ke Indonesia, Pelariannya Berakhir di Bali
Tekno
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
OPPO kembali menghadirkan inovasi teknologi yang dekat dengan gaya hidup anak muda melalui fitur AI Motion Photo dan Popout di OPPO Reno 15 Series.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
Indonesia
Puluhan Sapi Terinfeksi LSD, Bali Lockdown Lalu Lintas Ternak di Jembrana
Provinsi Bali resmi memberlakukan lockdown atau pelarangan lalu lintas ternak sapi dan kerbau keluar masuk Kabupaten Jembrana
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Puluhan Sapi Terinfeksi LSD, Bali Lockdown Lalu Lintas Ternak di Jembrana
Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Tekno
Oppo Sebut Bikin Smartphone Tri-Fold Itu Gampang, yang Susah Justru Jualnya
Oppo nampaknya enggan mengambil risiko besar dengan merilis produk khusus yang memiliki harga selangit di tengah ketidakpastian profitabilitas perangkat high-end
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Oppo Sebut Bikin Smartphone Tri-Fold Itu Gampang, yang Susah Justru Jualnya
Lifestyle
Tren Smartphone 2026: Hilangnya Logo Hasselblad Hingga Zeiss, Sinyal Kematian Branding Mewah di Ponsel Pintar?
Konsumen saat ini lebih kritis dalam membelanjakan uang dan lebih memilih dukungan perangkat lunak yang panjang
Angga Yudha Pratama - Rabu, 14 Januari 2026
Tren Smartphone 2026: Hilangnya Logo Hasselblad Hingga Zeiss, Sinyal Kematian Branding Mewah di Ponsel Pintar?
Lifestyle
OPPO A6s 5G Resmi Meluncur, Gendong Baterai 7000mAh dan Tahan Semprotan Air Bertekanan Tinggi
Dapur pacunya mengandalkan SoC MediaTek Dimensity 6300 dengan delapan inti
Angga Yudha Pratama - Rabu, 14 Januari 2026
OPPO A6s 5G Resmi Meluncur, Gendong Baterai 7000mAh dan Tahan Semprotan Air Bertekanan Tinggi
Bagikan