Ole Romeny Diragukan Tampil saat Timnas Indonesia Beruji Coba Melawan Kuwait dan Lebanon pada September
Aksi Ole Romeny berseragam Oxford United dalam pembukaan Piala Presiden 2025. (MP/Didik Setiawan)
Merahputih.com - Striker Timnas Indonesia, Ole Romeny diragukan ikut serta dalam uji coba internasional melawan Kuwait dan Lebanon pada September.
Hal ini seperti disampaikan Manajer Timnas Indonesia Sumardji saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa, setelah Skuad U-23 Indonesia melumat Brunei Darussalam 8-0 pada laga perdana Grup A ASEAN U-23 Championship 2025.
“September saya belum yakin,” kata Sumardji.
Ole Romeny mengalami cedera saat memperkuat Oxford United melawan Arema FC di turnamen pramusim Piala Presiden 2025, pekan lalu.
Baca juga:
Ia cedera usai mendapat tekel keras dari pemain Singo Edan, Paulinho Moccelin, pada awal laga..
Pelatih Oxford United Gary Rowett menyebut bahwa cedera Ole Romeny cukup serius.
Sumardji mengajak fans dan suporter Indonesia untuk mendoakan agar Ole Romeny cepat pulih dan bisa membela Timnas Indonesia di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Oktober 2025.
“Agak susah menjawab ya. Ya doakan saja lah mudah-mudahan kita di round 4 Ole bisa main."
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Jadi Lawan Pertama Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026, Kamboja Buat Pijakan Awal
Jadwal Lengkap ASEAN Championship 2026: Timnas Indonesia Buka Kiprah Hadapi Kamboja, Singapura Lawan Terakhir
Segrup Vietnam di ASEAN Championship, Ujian Bagus untuk Timnas Indonesia Menurut John Herdman
Timnas Indonesia Berada di Grup Tidak Mudah di ASEAN Championship, Rizky Ridho: Kami Berusaha Akhiri Penantian