Games

Nvidia RTX 3080 Belum Bisa Kalahkan Konsol Game Next-Gen

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 07 September 2020
 Nvidia RTX 3080 Belum Bisa Kalahkan Konsol Game Next-Gen

Ganasnya Nvidia RTX 3080 masih belum bisa mengalahkan kecenya konsol next-gen (Foto: Game Rant)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEPTEMBER 2020 akan menjadi bulan kelahiran seri graphic card terbaru Nvidia RTX 3080 di dunia. Tentu perusahaan tersebut menjanjikan kekuatan ray-tracing mutahkir serta spesifikasi yang cukup ganas.

Video graphic array (VGA) ini diklaim akan 'melumat' grafis konsol game next-gen yang kabarnya juga akan rilis tahun ini, meski hingga saat ini belum muncul di pasaran.

Baca juga:

Sony Playstation 5 Hanya Bisa Dibeli Satu Unit per Orang

Bahkan, Nvidia RTX 3080 seakan membuat VGA terkuat seperti Geforce RTX 2080 Ti terlihat usang akibat harganya yang lebih terjangkau.

Tapi tenang dulu, kecenya Nvidia RTX 3080 ternyata masih belum bisa mengalahkan ganasnya grafis dari konsol game next-gen yang rilis akhir 2020 ini. Melansir laman Tom's Guide, ini dia alasannya.

1. Harus bayar komponen lain

 Nvidia RTX 3080 Belum Bisa Kalahkan Konsol Game Next-Gen
Harus bayar lebih untuk dapat merasakan kekuatan Nvidia RTX 3080 (Foto: Tweaktown)

Dengan membayar lebih dari Rp10 Juta, kamu hanya bisa mendapatkan kartu grafis Nvidia RTX 3080 tanpa komponen lain yang membuatmu harus membayar lebih.

Bahkan kamu harus membayar dengan estimasi harga layaknya motor balap 250 cc, membuat komputer yang bisa membuat kekuatan Nvidia RTX 3080 menjadi mahal dan boros bujet.

Di lain hal, kemudahan dan harga yang lebih terjangkau dari konsol game next-gen yang langsung jadi dan langsung bisa dimainkan, membuat komputer gaming menjadi kalah telak.

Bahkan laman Express mengklaim bahwa konsol next-gen PlayStation 5 harganya tidak jauh dari Rp7-8 juta.

2. Kekuatan yang sia-sia

Bottleneck pada VGA Nvidia RTX 3080 masih menjadi permasalahan hingga saat ini. Apalagi jika kamu berniat untuk membeli komputer agar dapat bisa dipasang Nvidia RTX 3080, tetapi layarmu masih mengusung resolusi 1080p. Jadi kekuatan tersebut dirasa sia-sia.

Generasi lebih muda dari RTX 3080, yakni RTX 3090 memiliki kekuatan yang fantastis dan dapat bermain di resolusi monitor 8K dengan cukup lancar. Kekuatan tersebut begitu kuat, dan bahkan monitor komputer resolusi 8K saja masih belum dirilis hingga saat ini.

Baca juga:

Resmi, Microsoft akan Rilis Xbox Series X November 2020

Tetapi bila diingat sekali lagi, teknologi akan berkembang waktu demi waktu, dan pasti akan ada komponen yang mampu menahan kekuatan Nvidia RTX 3080 agar tidak terjadi apa yang diistilahkan sebagai bottleneck.

3. Masih belum menjanjikan game kece layaknya konsol next-gen

 Nvidia RTX 3080 Belum Bisa Kalahkan Konsol Game Next-Gen
PlayStation 5 lebih banyak memberikan game eksklusif untuk genjot performa (Foto: Game Rant)

Meski VGA 'monster' Nvidia RTX 3080 sangatlah menjanjikan di ranah gaming untuk lima tahun ke depan, tetapi dunia komputer gaming masih belum bisa memberikan game eksklusif kece seperti konsol game next-gen.

Konsol game next-gen Sony yang pamerkan Spider-Man Miles Morales dan Horizon Forbidden West. Sementara Xbox Series X telah memamerkan Halo Infinite dan Forza Motorsport yang terlihat lebih menjanjikan.

Tentu pilihan game kesukaan masih terbilang subjektif, meski komputer gaming mampu memiliki game eksklusif layaknya DOTA 2, Counter Strike: Global Offensive, dan sebagainya. Beberapa game tersebut masih dirasa overkill dan belum bisa menggenjot performa Nvidia RTX 3080 secara penuh.

Perlu diingat sekali lagi, konsol game dan komputer gaming memiliki berbagai kelebihan dan kekurangannya. Jadi, lebih baik bijak dalam memilih antara konsol game next-gen untuk gaming atau komputer gaming sesuai kebutuhan. (dnz)

Baca juga:

Gabe Newell: Xbox Series X Lebih Baik Dibanding Playstation 5

#Komputer #Teknologi #Gaming #Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Tekno
Samsung Galaxy S26 Plus Muncul di Geekbench, Gunakan Chip Exynos 2600
Samsung Galaxy S26 Plus muncul di Geekbench. HP tersebut dilaporkan hadir dengan chipset Exynos 2600 buatan Samsung sendiri.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Samsung Galaxy S26 Plus Muncul di Geekbench, Gunakan Chip Exynos 2600
Tekno
Siri iOS 27: Si Chatbot Sakti Apple yang Bikin ChatGPT Kelihatan Jadul dan Kuno
Siri versi "Campos" akan memiliki akses penuh ke seluruh aplikasi utama Apple, mulai dari Mail, Musik, Podcast, hingga aplikasi pengembang Xcode
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Siri iOS 27: Si Chatbot Sakti Apple yang Bikin ChatGPT Kelihatan Jadul dan Kuno
Tekno
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Samsung Galaxy S26 Series siap meluncur Februari 2026. HP ini akan rilis di India terlebih dahulu bersamaan dengan Galaxy Unpacked 2026.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Indonesia
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Presiden Prabowo Subianto bertemu profesor dari 24 universitas top Inggris yang tergabung dalam Russell Group. Kerja sama pendidikan hingga rencana bangun 10 kampus baru di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Tekno
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
Anak-anak dapat dengan mudah beralih antara kamera depan 5 MP untuk panggilan video dan kamera belakang 8 MP
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Tekno
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
OPPO Find X9 Ultra segera meluncur Maret 2026. HP ini membawa teleconverter dan kamera zoom 300mm terbaru.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Tekno
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ segera meluncur. Kedua HP ini memiliki spesifikasi kelas atas dan tangguh. Berikut adalah bocoran spesifikasinya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Tekno
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition sudah muncul di NBTC Thailand. HP ini kemungkinan akan segera meluncur global.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Tekno
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
OPPO A6 5G resmi meluncur di India. HP terjangkau ini dibanderol seharga Rp 3 jutaan dan membawa chipset Dimensity 6300.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Bagikan