Nico Parker Balas Kritik Warganet Soal Rambutnya di 'How to Train Your Dragon': Aku Enggak Peduli
Film How To Train Your Dragon versi Live-Action. (Foto: IMDb)
MerahPutih.com - Aktris muda Nico Parker menanggapi dengan tenang kritik yang dilayangkan warganet soal perannya sebagai Astrid dalam film live-action How to Train Your Dragon garapan sutradara Dean DeBlois.
Dalam wawancara dengan media Inggris The Times, Nico menanggapi komentar miring netizen yang mempersoalkan tampilan fisiknya.
Nico dianggap enggak punya rambut pirang dan mata biru seperti karakter Astrid versi animasi.
“Ada orang-orang yang sangat mencintai versi animasinya dan berharap bisa melihat tokoh sama persisnya. Aku harap mereka bisa tetap menonton dan menemukan sesuatu yang mereka sukai,” ujar Nico.
“Tapi untuk mereka yang benci inklusivitas dan perubahan, aku enggak peduli.”
Nico, anak dari aktris Thandiwe Newton dan sutradara Ol Parker, menambahkan bahwa dirinya enggak mau ambil pusing soal pendapat orang.
Baca juga:
"Kenapa aku harus peduli soal pendapat kalian tentang rambutku? Kalau iya, aku bisa gila.”
Meski dihujani kritik, Parker tetap optimistis. Ia merasa representasi karakter di Hollywood makin membaik.
“Waktu aku kecil, susah banget nemuin ikon campuran atau kulit hitam di layar yang bisa aku lihat dan merasa ‘itu aku loh’. Sekarang, kesempatan itu jauh lebih besar buat generasi muda.”
Film ini juga menampilkan Mason Thames sebagai Hiccup. Dean DeBlois mengatakan bahwa versi baru ini memberi peran Astrid lebih penting dan kompleks, termasuk konflik ambisi Astrid untuk menjadi kepala suku, yang membuatnya berseteru dengan Hiccup.
Film live-action ini akan tayang di bioskop mulai Jumat (13/6). So, jangan lewatkan! (dru)
Baca juga:
4 Fakta yang Harus Kamu Tahu sebelum Nonton Live-action 'How To Train Your Dragon'
Bagikan
Hendaru Tri Hanggoro
Berita Terkait
Sinopsis Film Unexpected Family, Aksi Komedi Jackie Chan Berakting Emosional
Panic Carefully Film Baru Julia Roberts Bertema Psikologi Gelap Tayang Februari
Nik Dodani Bintangi The Charm Offensive, Adaptasi Novel Laris TikTok Bahas Cilok di Reality Show
Aksi Laga Shah Rukh Khan di 'King' Masuk Daftar IMDb Film Paling Dinanti 2026
Fakta di Balik Film The Mummy 4, Kembalinya Kutukan Teror Setelah Hilang 2 Dekade
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
Tayang Februari, Intip Bocoran Sinopsis Humint Film Laga Korea Paling Ditunggu 2026
Land of Sin, Film Misteri Terbaru di Netflix Siap Acak-Acak Emosi Penonton
4 Fakta Unik Film Adaptasi Gim Legendaris Sleeping Dog, Indonesia Ikut Terseret
Joko Anwar Garap Film Fantasi Anak Perdana Bergenre Coming of Age