Netflix Rilis Teaser 'Badland Hunters', Tampilkan Aksi Intens dari Ma Dong-seok

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 04 Januari 2024
Netflix Rilis Teaser 'Badland Hunters', Tampilkan Aksi Intens dari Ma Dong-seok

Aksi memukau Ma Dong-seok di Badland Hunters. (Foto: Netflix)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

NETFLIX telah resmi merilis teaser perdana untuk film action Korea Selatan Badland Hunters pada 1 Januari 2024. Video teaser berdurasi 1 menit 9 detik itu menampilkan kondisi post-apocalyptic di Seoul yang menjadi latar utama, disusul dengan aksi pertarungan hingga tembak-menembak nan intens. Teaser untuk Badland Hunters juga mengungkap tanggal rilis dan bintang utamanya, Don Lee alias Ma Dong-seok.

Disutradarai oleh Heo Myeong-haeng yang dikenal lewat film The Roundup: No Way Out dan Jung_E, Badland Hunters menceritakan perjuangan seorang pemburu (hunters) di tengah kekacauan post-apocalyptic. Mulai dari menghadapi konflik dengan sesama penyintas, hingga bertahan dari serangan hewan buas dan zombi.

Baca juga:

Trending di Netflix, Simak Sinopsis Serial Drama Misteri 'Gyeongseong Creature'

Badland Hunters jadi film terbaru yang dibintangi Ma Dong-seok. (Foto: IMDb)

Lewat laman resmi Badland Hunters dijelaskan, Kota Seoul porak-poranda setelah dilanda bencana besar. Badland Hunters menggambarkan berbagai konflik yang muncul setelah kondisi tersebut, dimana hanya orang-orang terpilih saja yang bisa selamat. Loyalitas antar manusia dipertaruhkan, dan hal ini menjadi salah satu unsur menarik yang ada dalam film Badland Hunters.

Selain penampilan dari Dong-seok yang banyak dinantikan penggemar, Badland Hunters juga akan dimeriahkan oleh bintang-bintang Negeri Ginseng lainnya. Termasuk di antaranya Lee Jun-young, Noh Jung-ui, dan Lee Hee-jun.

Baca juga:

Jack Black Jadi Kandidat Steve di Film Adaptasi Game 'Minecraft'

Bagi penggemar film dan serial Korea bergenre action, comeback Dong-seok lewat film ini sangatlah dinantikan. Aktor pemeran Gilgamesh di film Marvel Eternals itu, terkenal dengan kepiawaian aktingnya di sejumlah film yang pernah ia bintangi.

Karier aktor Dong-seok mulai meroket berkat penampilannya di Train to Busan, film bertema zombi dari Korea Selatan yang sangat populer. Berkat aktingnya di film tersebut, Dong-seok berhasil masuk dalam nominasi sebagai aktor pendukung terbaik di Asian Film Award 2017 dan KOFRA Film Awards di tahun yang sama.

Badland Hunters akan menjadi film terbaru yang menampilkan kemampuan akting dari Dong-seok. Film ini akan tayang eksklusif di Netflix pada 26 Januari 2024. Bersiaplah untuk menyaksikan aksi Dong-seok menghadapi sejumlah kekacauan yang disuguhkan di Badland Hunters. (trs)

Baca juga:

5 Rekomendasi Film untuk Temani Minggu Pertama 2024

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
Daftar 10 film Indonesia terlaris sepanjang 2025. Jumbo memimpin Box Office dengan lebih dari 10 juta penonton, disusul Agak Laen dan Pabrik Gula.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
ShowBiz
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
Miley Cyrus resmi terlibat dalam Avatar: Fire and Ash dengan mengisi lagu penutup film ketiga garapan James Cameron yang sukses besar di box office.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
ShowBiz
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
Film thriller Korea Sister dibintangi Jung Zi So akan tayang di bioskop pada 28 Januari 2026. Kisah penculikan, rahasia keluarga, dan konflik emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
ShowBiz
‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Every Day, We merupakan film coming-of-age bergenre romansa yang diadaptasi dari webtoon KakaoPage yang telah meraih lebih dari 16 juta pembaca.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
 ‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
ShowBiz
Rekomendasi Deretan Film Natal yang Bikin Liburan Akhir Tahun Makin Hangat
Cuaca tak menentu saat libur akhir tahun? Ini rekomendasi film Natal terbaik yang bisa ditonton di rumah agar suasana tetap hangat dan menyenangkan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 25 Desember 2025
Rekomendasi Deretan Film Natal yang Bikin Liburan Akhir Tahun Makin Hangat
ShowBiz
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
Menurut berita yang tersebar, sosok Ransone meninggal pada 19 Desember.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
ShowBiz
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
udul film ikonis James Bond yang ditayangkan Netflix antara lain Die Another Day, No Time to Die, Quantum of Solace, dan Skyfall.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
ShowBiz
Disutradarai Baim Wong, Christine Hakim Karakter Utama dalam Film ‘Semua Akan Baik-baik Saja’
Aktris senior Christine Hakim membintangi film keluarga 'Semua Akan Baik-baik Saja' yang disutradarai Baim Wong.
Frengky Aruan - Minggu, 21 Desember 2025
Disutradarai Baim Wong, Christine Hakim Karakter Utama dalam Film ‘Semua Akan Baik-baik Saja’
Bagikan