Muhammad Natshir Lolos ke Tahap Kedua Seleksi Timnas U-23
Muhammad Natshir siap untuk seleksi kedua timnas U-23
MerahPutih Olahraga - Pemain Persib, Muhammad Natshir bersyukur karena telah lolos tahap awal Tim Nasional U-23 dan akan mengikuti tahap kedua di Sawangan, Depok, Rabu (17/12).
Sebelumnya, Aji Santoso telah mengadakan selesi timnas U-23 pemain pada 29 November 2014 di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Persiapan ini dilakukan untuk menyambut SEA Games 2015 mendatang.
Seperti yang dilansir persib.co.id, Muhammad Natshir atau yang akrab dipanggil Deden, mengaku telah mendapat surat untuk mengikuti seleksi timnas U-23 tahap berikutnya.
"Alhamdulillah, iya ada surat panggilan tadi siang. Besok disuruh langsung gabung di Sawangan," kata Deden, Selasa (16/12).
"Saya tentu akan berusaha lebih maksimal lagi. Ingin menunjukkan yang terbaik dan lolos menjadi pemain inti," harapnya.
Bagikan
Berita Terkait
Laga Besar Super League Musim Ini, Link Live Streaming Bali United Vs Persib Sabtu Malam 1 November 2025
Link Live Streaming Persib Vs Persis, Malam Ini 27 Oktober 2025
Jadwal Pekan ke-10 Super League Paling Ditunggu-tunggu: Madura United vs Persija & Persib vs Persis
PSSI Pecat Patrick Kluivert, Pelatih Timnas U-23 dan U-20 Asal Belanda Juga Kena Imbas
Raih Kemenangan di Kandang Bangkok United Jadi Tantangan Besar bagi Persib Bandung
Bola Itu Bundar, Gelandang Persib Adam Alis Yakin Kemenangan Diraih Melawan Bangkok United
Indra Sjafri Siap Menjawab Tugas Negara dari PSSI, Berikan yang Terbaik di SEA Games 2025
Gerald Vanenburg Tetap Tangani Timnas U-23, Indra Sjafri 'Si Penghasil Emas' Siap Merebut Kembali Tahta Asia Tenggara
Gagal Lolos ke Piala Asia U-23, Pelatih Vanenburg Sebut Timnas Kurang Beruntung karena Pemain Minim Menit Bermain di Klub
Indonesia U-23 Tertinggal di Babak Pertama, Gol Tunggal Korsel Dicetak Menit ke-6