Mobil Jadi Makin Ganteng dengan Tips Memotret Menggunakan Ponsel

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Selasa, 28 Juni 2022
Mobil Jadi Makin Ganteng dengan Tips Memotret Menggunakan Ponsel

Mobil jadi tambah ganteng dengan jepretan smartphone. (Foto: Unsplash/Lance Asper)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KAMU pencinta otomotif? Suka mengabadikan kendaraan dan diunggah ke media sosial? Enggak perlu kamera DSLR atau mirrorless dengan harga mahal, ponsel zaman sekarang juga sudah kece dan bisa menghasilkan foto yang apik.

Salah satu smartphone yang bisa kamu gunakan adalah Samsung Galaxy S22 Ultra 5G yang menyediakan fitur modern untuk menangkap foto lebih epik berkat pro-grade camera. Ponsel ini juga cocok untuk memotret mobil dan model di kondisi minim cahaya.

"Fitur Nightography membuat pengguna bisa merekam foto dan video dengan jernih, minim noise, serta tajam, di kondisi cahaya rendah. Sehingga hasil foto dan videonya bak profesional,” ujar Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia Verry Octavianus, dilansir KabarOto, Senin (26/6).

Baca juga:

Tips dan Trik Ala Doddy M Gurning Memotret Gerhana Matahari dengan Smartphone

Tips Memotret Mobil dengan Smartphone, Biar Tambah Ganteng
Foto objek di malam hari. (Foto: KabarOto)

Dengan perpaduan 2.4 mikrometer pixel sensor, kamera 108 MP, teknologi Nona-Binning, prosesor Snapdragon 8 gen 1, hingga imagine signal processor berbasis AI, membuat foto di kondisi low light semakin terlihat jelas.

"Dalam cahaya redup, misalnya, lensa Galaxy S22 Ultra 5G otomatis beralih dari lensa 108MP ke high-sensitivity mode di lensa 12MP. Atau, menggunakan kedua mode tersebut secara bersamaan," tambah Verry.

Tips memotret mobil dengan ponsel yang pertama adalah matikan flash terlebih dahulu. Pengguna Galaxy S22 Series 5G hanya perlu mengandalkan fitur Nightography yang akan memastikan bahwa foto dan video yang ditangkap di malam hari tampil begitu terang.

Selain itu, berkat fitur 12-bit HDR di Night Mode, Galaxy S22 Ultra 5G mampu mengumpulkan data warna 64 kali lebih banyak. Sehingga foto dan video terlihat lebih detail bahkan di kondisi backlight sekalipun.

Baca juga:

Kiat Memotret Keindahan Malam dengan Ponsel Kamera

Tips Memotret Mobil dengan Smartphone, Biar Tambah Ganteng
Gunakan fitur-fitur terbaru di dalam smartphone. (Foto: Unsplash/Nate Johnston)

Kamu juga bisa memotret menggunakan mode Portrait di Galaxy S22 Ultra 5G yang didukung dengan AI Stereo Depth Map. Fitur ini berfungsi untuk menampilkan subjek lebih baik dengan bokeh mumpuni, serta detail-detail terkecil yang tajam dan jernih. Risiko memotret dalam kondisi minim cahaya hanya dua, yakni foto tidak fokus atau noise.

Jangan lupa juga untuk memanfaatkan lensa wide, tele, hingga zoom untuk mengatur posisi objek. Bahkan, teknologi Super Resolution mampu menjangkau teknologi zoom hingga 100x dengan kualitas gambar yang tetap baik. Tipsnya, ambil foto sebanyak mungkin, manfaatkan momen yang tidak terulang.

Aktifkan juga fitur Optical Image Stabilization (OIS) agar menjaga hasil foto mobil dan model tetap fokus di kondisi pencahayaan rendah dan jernih. Pengguna juga bisa menggunakan format foto RAW agar memudahkan dalam proses penyuntingan. Ukuran file pasti akan lebih besar, namun merekam lebih banyak detail atau data.

Jika kamu berminat membeli, Galaxy S22 Series 5G dibanderol mulai dari harga Rp 11,9 juta (S22 5G), Rp 14,9 juta (S22+ 5G), dan Rp 17,9 juta (S22 Ultra 5G). (and)

Baca juga:

Gini Caranya Foto Pakai Smartphone dengan Hasil Sebagus Kamera DSLR

#Teknologi #Hobi #Fotografi #Smartphone #Samsung
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max Ikut Debut, Bawa Chipset Dimensity Baru dan Baterai Besar
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max akhirnya debut. Kedua HP ini membawa chipset Dimensity terbaru dan baterai jumbo.
Soffi Amira - 2 jam, 37 menit lalu
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max Ikut Debut, Bawa Chipset Dimensity Baru dan Baterai Besar
Fun
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
OPPO Reno 15 dan Reno 15F akhirnya meluncur. Kedua HP ini menawarkan kamera mumpuni dan daya tahan baterai lama.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
Fun
Adu Kamera Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition dibandingkan dengan Vivo X300 Pro. Lalu, mana hasil kamera yang lebih gahar?
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Adu Kamera Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Fun
Bocoran Spesifikasi OPPO Find X9s Terungkap, Punya 2 Kamera 200MP dan Baterai 7.000 mAh
Spesifikasi OPPO Find X9s kini sudah terungkap. HP itu membawa 2 kamera 200MP dan baterai 7.000mAh.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Bocoran Spesifikasi OPPO Find X9s Terungkap, Punya 2 Kamera 200MP dan Baterai 7.000 mAh
Fun
Jadi HP Lipat Pertama di 2026, OPPO Find N6 Bawa Kamera 200MP dan Baterai 6.000 mAh
OPPO Find N6 akan menjadi HP lipat pertama di 2026. HP tersebut membawa kamera 200MP dan baterai 6.000mAh.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Jadi HP Lipat Pertama di 2026, OPPO Find N6 Bawa Kamera 200MP dan Baterai 6.000 mAh
Fun
OPPO Reno 15 Hadir dengan Sentuhan Baru, Bakal Punya Varian Warna Starry Pink
OPPO Reno 15 akan hadir dengan warna Starry Pink. HP tersebut akan mulai dijual pada 31 Desember 2025 mendatang.
Soffi Amira - Senin, 29 Desember 2025
OPPO Reno 15 Hadir dengan Sentuhan Baru, Bakal Punya Varian Warna Starry Pink
Fun
Vivo X300 Ultra Sudah Dapat Sertifikasi EEC, Sinyal Peluncuran Makin Dekat?
Vivo X300 Ultra sudah meraih sertifikasi EEC. HP tersebut kemungkinan akan meluncur global pada 2026 mendatang.
Soffi Amira - Senin, 29 Desember 2025
Vivo X300 Ultra Sudah Dapat Sertifikasi EEC, Sinyal Peluncuran Makin Dekat?
Fun
Xiaomi 17 Ultra Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur Lewat Baterai 6.000mAh
Xiaomi 17 Ultra sudah meraih sertifikasi global. HP ini siap meluncur lewat baterai 6.000mAh.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Xiaomi 17 Ultra Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur Lewat Baterai 6.000mAh
Fun
Rilis Sebentar Lagi, Spesifikasi OPPO Reno 15, Reno 15 Pro, dan Reno 15 Pro Mini Terungkap
Spesifikasi OPPO Reno 15, 15 Pro, dan 15 Pro Mini kini sudah terungkap. HP tersebut akan segera rilis sebentar lagi.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Rilis Sebentar Lagi, Spesifikasi OPPO Reno 15, Reno 15 Pro, dan Reno 15 Pro Mini Terungkap
Fun
OPPO Find X9 Ultra Dipastikan Bawa Kamera Ganda 200MP, Meluncur Tahun Depan!
OPPO Find X9 Ultra dipastikan membawa kamera ganda 200MP. HP tersebut rencananya meluncur tahun depan.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
OPPO Find X9 Ultra Dipastikan Bawa Kamera Ganda 200MP, Meluncur Tahun Depan!
Bagikan