Menurun, PGN Tebar Dividen Rp144,84 per Lembar Saham

Fredy WansyahFredy Wansyah - Senin, 06 April 2015
Menurun, PGN Tebar Dividen Rp144,84 per Lembar Saham

Petugas menyelesaikan proses pemasangan konverter kit Bahan Bakar Gas (BBG) ke Mobil Penumpang Umum (MPU) di, Surabaya, Rabu (18/3). (Foto: Antara/Saiful Bahari)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Bisnis - PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk akan membagikan dividen kepada pemegang saham sebesar Rp144,84 per saham. Besaran saham tersebut didapat dari perolehan laba sebesar USD 722,75 Juta pada tahun 2014.

Namun, pihaknya enggan mengungkapkan berapa pembagian dividen yang akan dibagikan. Menurutnya, paling lambat 30 hari setelah RUPS hari ini dilakukan. (BacaBerikut Nama Petinggi PGN yang Baru)

"Dalam RUPS tahunan perseroan memutuskan pembagian dividen sebesar Rp144,84 per saham," kata Vice President Corporate Communication PGN Ridha Ababil, di Grand Hyatt, Jakarta, (6/4). (BacaProyek Pelabuhan Cilamaya Dibatalkan, Dirut Pertamina Bersyukur)

PGN mencatatkan laba bersih perseroan pada tahun 2014, yakni mencapai USD 722,75 Juta atau turun 10,15 dari USD 804,45 juta pada tahun sebelumnya. Hal ini menyebabkan pembagian dividen tahun ini lebih rendah jika dibandingkan nilai buku tahun sebelumnya, yakni Rp.210 per saham.

Sementara itu, selama tahun 2014 PGN mencatatkan pendapatan neto sebesar USD 3,41 miliarn, naik 13,6% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yakni USD 3,00 miliar dan laba operasi sebesar USD 982,06 juta naik 5,2% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yaitu USD 933,35 Juta. Untuk EBITDA sebesar USD 1,16 miliar naik 3,6% dibandingkan periode yang sama tahun 2014 sebesar USD 1,12 miliar. (rfd)

#Deviden Perusahaan #Perusahaan Gas Negara
Bagikan
Ditulis Oleh

Fredy Wansyah

Berita Terkait

Bagikan