'Menjelang Ajal' Siap Bawa Kengerian ke Bioskop 30 April 2024

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Rabu, 03 April 2024
'Menjelang Ajal' Siap Bawa Kengerian ke Bioskop 30 April 2024

Menjelang Ajal menjadi film horor kedua darri Hadrah Daeng Ratu yang diproduksi oleh Rapi Films. (Foto: Film Menjelang Ajal)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Film horor terbaru dari sutradara Hadrah Daeng Ratu, Menjelang Ajal, siap membawa kengerian ke bioskop Indonesia saat tayang pada 30 April 2024.

"Film ini bercerita tentang perempuan, seorang ibu yang berjuang sendiri menghidupi keluarganya meskipun dengan cara yang salah dan membahayakan anak-anaknya. Menjelang Ajal akan menampilkan horor yang lain dari karya-karya Rapi Films sebelumnya," kata produser Sunil G. Samtani dilansir Antara, Rabu (3/4).

Baca juga:

'Siksa Kubur' Rilis Teaser, Siap Meriahkan Libur Lebaran 2024



Cerita di film Menjelang Ajal berkisar pada tokoh bernama Sekar, seorang ibu yang berusaha menghidupi tiga anaknya sendirian dengan cara membuka warung makan. Suatu ketika ia dihantui keresahan karena dagangannya selalu basi sesaat setelah makanan dihidangkan.

Sekar lalu menemui Mak Ambar, dukun yang memasang 'penglaris' di warungnya. Namun ternyata, Mak Ambar telah meninggal dunia. Sejak itu, jin yang selama ini menolongnya menuntut nyawa hingga Sekar kerasukan tiap malam. Ketiga anaknya berusaha untuk mengobati, namun upaya itu malah mengancam nyawa mereka sekeluarga.

Baca juga:

Film ‘Badarawuhi Di Desa Penari' Siap Tayang di Amerika Serikat




Menjelang Ajal menjadi film horor kedua darri Hadrah Daeng Ratu yang diproduksi oleh Rapi Films, setelah film Sijjin yang menjadi salah satu film box office di 2023. Film ini diproduseri oleh Gope T. Samtani, dan diproduksi oleh Rapi Films bekerja sama dengan Sky Media, Legacy Pictures, dan Rhaya Flicks.

Skenario film Menjelang Ajal ditulis oleh Deni Saputra dan dibintangi oleh sederet aktor berbakat, di antaranya Shareefa Daanish, Caitlin Halderman, Daffa Wardhana, Shakeel Fauzi Aisy, Ruth Marini, dan Michael Olindo. (*)

Baca juga:

Bukan Sekadar Jumpscare, Film 'Siksa Kubur' akan Bawa Kengerian untuk Penonton

#Film #Film Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
'Dune Messiah' hingga 'Jumanji 3', Film Aksi Spektakuler Bakal Tayang di 2026
Tahun 2026 dipenuhi film aksi epik. Dari Dune Messiah, Resident Evil, Jumanji, hingga Mortal Kombat 2, ini rekomendasinya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
'Dune Messiah' hingga 'Jumanji 3', Film Aksi Spektakuler Bakal Tayang di 2026
ShowBiz
Aktris Jang Young Nam Akan Terlibat Dalam Proyek Sageuk Gelap 'The East Palace'
Ketidakberesan ini memicu Sang Raja untuk memanggil Gu Cheon dan Saeng Gang guna menyelidiki kutukan misterius yang menyelimuti istana tersebut
Angga Yudha Pratama - Rabu, 28 Januari 2026
Aktris Jang Young Nam Akan Terlibat Dalam Proyek Sageuk Gelap 'The East Palace'
ShowBiz
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Film Return to Silent Hill akan tayang mulai 28 Januari 2026. Hadirkan horor psikologis, kisah trauma, dan teror kota berkabut legendaris.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Fun
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Uniknya untuk Oscar tahun 2026 ini mayoritas nominasi direbut film bioskop berdurasi panjang, alias di atas 120 menit atau 2 jam.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
ShowBiz
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
Trailer terbaru The Super Mario Galaxy Movie memperlihatkan Yoshi dan Birdo bergabung dalam petualangan luar angkasa Mario.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
ShowBiz
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
Netflix menyiapkan film thriller 'Tygo', menandai debut Lisa BLACKPINK. Dibintangi Ma Dong Seok dan Lee Jin Uk, dengan aksi brutal dan kisah balas dendam.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
ShowBiz
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Film A24 Marty Supreme yang dibintangi Timothée Chalamet mencetak pendapatan global Rp 1,7 triliun dan jadi salah satu film independen tersukses 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Indonesia
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Film ini mengikuti Ray Seale (Bautista), seorang agen DEA yang menyamar dan bekerja di El Paso, Texas.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 26 Januari 2026
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Lifestyle
Serial Sandokan Segera Tayang di Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
Sandokan dibintangi Can Yaman, yang beradu akting dengan beberapa talenta top Inggris seperti Alanah Bloor, Ed Westwick, dan John Hannah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 25 Januari 2026
Serial Sandokan Segera Tayang di  Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
ShowBiz
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Rumor adaptasi live action film animasi Monster House dikonfirmasi. Film horor ini akan disutradarai André Øvredal dan ditulis Barrymore A. Moton.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Bagikan