Mau Debat Sehat? Ikuti Trik ini

Rina GarminaRina Garmina - Selasa, 13 Juni 2017
Mau Debat Sehat? Ikuti Trik ini
Debat "sehat" bisa tercapai bila Anda tidak menyerang pribadi lawan debat. (Foto: Pixabay)

Universitas Virginia memberikan panduan debat secara profesional agar Anda jadi piawai berdebat tanpa menjatuhkan reputasi orang lain. Seperti apa triknya? Berikut jawabannya.

1. Kuasai topik

Ya, siapapun pasti tahu. Kunci sukses komunikasi dan debat ialah menguasai topik yang sedang dibicarakan. Tanpa menguasai topik, Anda tidak akan bisa memberikan argumen yang tepat.

2. Percaya diri

Percaya diri itu wajib agar lawan debat tidak mudah menjatuhkan Anda akibat merasa dirinya lebih pandai.

3. Jaga emosi

Saat berdebat, emosi kadang terpancing. Tetap tenang agar Anda dapat berpikir jernih walaupun dalam kondisi tertekan.

4. Profesional

Ajukan pertanyaan secara profesional. Jangan menyerang, menghina atau merendahkan pribadi lawan bicara. Jika terjadi, Anda bisa-bisa malah berselisih, bukannya berdebat secara sehat dan profesional.

5. Batasi argumen

Batasi argumen yang Anda kemukakan. Cukup buat batasan hanya tiga poin. Jangan lupa, gunakan logika saat memberikan argumen.

Ini adalah lima trik awal berdebat secara sehat. Jika hal ini sudah dikuasai, Anda dapat berdebat secara sehat tanpa emosi atau memancing emosi.

#Debat Sehat
Bagikan
Ditulis Oleh

Rina Garmina

Cooking Mama :)
Bagikan