Man City Juara Premier League 2021-2022, Arsenal dan Man United Main di Liga Europa
Manchester City 3-2 Aston Villa (Twitter)
MerahPutih.com - Musim kasta tertinggi liga sepak bola Inggris Premier League 2021-2022 telah rampung.
Seluruh laga di pekan 38 telah berakhir pada Minggu (22/05) malam WIB dengan menghadirkan sejumlah drama menarik.
Manchester City menjadi juara untuk dua musim beruntun. Tapi, tidak mudah bagi The Citizens memenangi titel Premier League musim ini saat melawan Aston Villa di Etihad Stadium.
Pasalnya, Man City sempat tertinggal 0-2 dari Villa yang dilatih legenda Liverpool Steven Gerrard, melalui gol Matty Cash (37') dan Philippe Coutinho (69') sebelum akhirnya melakukan comeback dramatis.
Baca Juga:
Amankan Posisi ke-3 di SEA Games 2021, Menpora: Terima Kasih Atlet
Dikutip Bolaskor.com, sejak Pep Guardiola memainkan Ilkay Gundogan permainan City berubah. Hasilnya tiga gol lahir melalui dua gol Gundogan (76' 81') dan satu gol Rodri (78'). City pun berbalik menang 3-2 dan sukses menjadi juara Premier League.
Di laga lainnya Liverpool menang 3-1 atas Wolverhampton Wanderers di Anfield melalui gol Sadio Mane (24'), Mohamed Salah (84'), dan Andy Robertson (89') yang membalas gol cepat Pedro Neto (3'). Liverpool punya 92 poin dan City 93 poin.
Sementara itu pada perebutan zona Liga Champions Tottenham Hotspur menyegel tempat keempat melalui kemenangan 5-0 atas Norwich City. Pencetak golnya adalah Dejan Kulusevski (16' 64'), Harry Kane (32'), dan Son Heung-min (70' 75').
Hasil itu memastikan Tottenham mengamankan empat besar dengan 71 poin, meski Arsenal menang telak 5-1 atas Everton dari gol Gabriel Martinelli (27' penalti), Eddie Nketiah (31'), Cedric Soares (56'), Gabriel (59'), dan Martin Odegaard (82') yang dibalas gol Donny van de Beek (45+3').
Baca Juga:
SEA Games 2021: Judo Tambah Medali Perak untuk Indonesia
Arsenal akan bermain di Liga Europa musim depan bersama Manchester United. Red Devils kalah 0-1 di markas Crystal Palace melalui gol tunggal mantan pemain United, Wilfried Zaha di menit 37.
Uniknya, Man United punya selisih gol nol yang artinya jumlah kebobolan gol dan mencetak gol sama: 57 gol.
Sementara untuk tiga tim yang degradasi adalah Burnley (35 poin), Watford (23 poin), dan Norwich City (22 poin).
Berikut hasil lengkap pekan 38 Premier League:
Palace 1-0 Man United
Arsenal 5-1 Everton
Chelsea 2-1 Watford
Leicester 4-1 Southampton
Brentford 1-2 Leeds United
Burnley 1-2 Newcastle United
Man City 3-2 Aston Villa
Norwich 0-5 Tottenham
Brighton 3-1 West Ham
Liverpool 3-1 Wolves. (*/Bolaskor.com)
Baca Juga:
SEA Games 2021: Fin Swimming Panen Medali, Janis Rosalita Raih Emas
Bagikan
Berita Terkait
Manchester United Belum Pasti Datangkan Pemain Baru di Januari 2026, Ruben Amorim: Kita Lihat Saja Nanti
Manchester United Mulai Khawatir dengan Cedera Benjamin Sesko, Bakal Absen Lama?
Liverpool Kirim 'Surat Cinta' ke PGMOL Usai Dilumat Manchester City 3 Gol Tanpa Balas
Klasemen Liga Inggris 2025/26 Makin Ketat, Virgil Van Dijk Optimis Liverpool Bisa Ubah Nasib
Dipermalukan Manchester City hingga Gol Virgil Van Dijk Dianulir, Arne Slot: itu Keputusan yang Salah
Klasemen Liga Inggris: Manchester City Makin Menempel ke Arsenal, Liverpool Malah Sibuk Jadi Tim Kelas Menengah
Liverpool Dominasi Bola Tapi Cuma Bikin Tembakan Akurat Sekali, City Hanya Butuh 6 Shot On Target untuk Lumat The Reds 3-0
Link Live Streaming Manchester City vs Liverpool, 9 November 2025
Link Live Streaming Tottenham vs Manchester United, 8 November 2025
Benjamin Sesko Belum Konsisten di Manchester United, Ruben Amorim Langsung Ngebela