Main 10 Pemain, Barcelona Berhasil Bungkam Benfica

Soffi AmiraSoffi Amira - Kamis, 06 Maret 2025
Main 10 Pemain, Barcelona Berhasil Bungkam Benfica

Barcelona menang 1-0 atas Benfica. Foto: FC Barcelona

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Barcelona tampil luar biasa, meski hanya bermain 10 orang selama 70 menit. Mereka berhasl mengalahkan tuan rumah, Benfica, dengan skor 1-0 dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Da Luz, Lisbon, Kamis (6/3) dini hari WIB.

Gol semata wayang Barca dicetak oleh Raphinha di babak kedua. Saat itu, Barcelona sudah kehilangan Pau Cubarsi karena terkena kartu merah sejak menit ke-22.

Kemenangan ini menjadi modal penting bagi skuad asuhan Hansi Flick, yang akan menjamu Benfica pada leg kedua Rabu (12/3) di kandang sendiri.

Benfica sebenarnya mendapatkan peluang emas saat laga baru berjalan 26 detik, yakni ketika Kerem Akturkoglu lolos dari kawalan bek Barcelona, sebelum akhirnya melepaskan tendangan tepat sasaran yang diselamatkan oleh kiper Wojciech Szczesny.

Baca juga:

Neymar Dikabarkan Kembali ke Barcelona, Hansi Flick: itu Bukan Tugas Saya

Pada menit ke-12, kiper Benfica, Anatoliy Trubin, harus melakukan tiga penyelamatan gemilang. Ia berhasol mementahkan tendangan Dani Olmo, Robert Lewandowski, dan Lamine Yamal, ketika terjadi kemelut di depan gawang.

Petaka menimpa tim tamu saat bek Pau Cubarsi yang dihukum kartu merah pada menit ke-22. Sebab, ia menekel Vangelis Pavlids yang lolos dari jebakan offside Barcelona.

Benfica kembali nyaris mencetak gol tiga menit kemudian. Lalu, tendangan bebas Pavlidis di depan kotak penalti ditepis dengan baik oleh Szczesny.

Meski kalah jumlah pemain, Barcelona bisa mengimbangi permainan Benfica. Namun, babak pertama berakhir sama kuat 0-0.

Baca juga:

Superkomputer Prediksi Juara Liga Champions 2024/2025, ini Daftar Kandidatnya

Masuk ke babak kedua, tuan rumah mendapatkan peluang emas pada menit ke-51, ketika Frederic Aursnes masuk dari lini kedua ke kotak penalti untuk menyambar bola umpan silang. Namun, Szczesny lagi-lagi melakukan penyelamatan gemilang.

Justru, Barcelona berhasil mencuri gol saat Benfica lengah pada menit ke-61. Antonio Silva melakukan kesalahan saat bola operannya direbut oleh Raphinha.

Penyerang Brazil itu melewati satu pemain, sebelum melepaskan tendangan mendatar dari luar kotak penalti yang tidak bisa dijangkau Trubin. Barcelona pun unggul dengan skor 1-0.

Benfica erus menekan Barcelona demi mencetak gol balasan. Namun, pertahanan solid dan performa gemilang Szczesny membuat skor tetap 1-0.

Ia juga melakukan penyelamatan krusial terakhir pada menit 90+4, ketka sepakan keras Renato Sanchez ditepis keluar oleh kiper Polandia itu. (*)

#Barcelona #Sepak Bola #Liga Champions #Benfica
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Link Live Streaming AS Roma vs AC Milan, 26 Januari 2026
Link live streaming AS Roma vs AC Milan akan tersaji di sini. Roma sedang percaya diri usai meraih tiga kemenangan di Serie A tanpa kebobolan.
Soffi Amira - 1 jam, 27 menit lalu
Link Live Streaming AS Roma vs AC Milan, 26 Januari 2026
Olahraga
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak, 25 Januari 2026
Link live streaming Persib vs PSBS Biak akan tersaji di sini. Persib ingin mempertahankan posisinya di puncak klasemen.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak, 25 Januari 2026
Olahraga
Link Live Streaming PSIM Yogyakarta vs Persebaya, 25 Januari 2026
Link live streaming PSIM vs Persebaya akan tersaji di sini. Persebaya ingin membalas dendam atas kekalahan mereka di pertemuan pertama.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Link Live Streaming PSIM Yogyakarta vs Persebaya, 25 Januari 2026
Olahraga
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026: Duel Krusial Penentu Papan Atas Klasemen Liga Italia
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026 akan tersaji di sini. Laga panas ini akan menjadi penentu di papan atas klasemen Serie A 2025/26.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026: Duel Krusial Penentu Papan Atas Klasemen Liga Italia
Olahraga
Prediksi Arsenal vs Manchester United 25 Januari 2026: Ujian Berat Menanti Setan Merah di Emirates
Prediksi Arsenal vs Manchester United 25 Januari 2026 bakal seru. Laga ini akan menjadi ujian berat Setan Merah di Emirates, sementara Arsenal dalam tren bagus.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Prediksi Arsenal vs Manchester United 25 Januari 2026: Ujian Berat Menanti Setan Merah di Emirates
Olahraga
Pantang Menyerah, Arab Saudi Masih Pantau Situasi Vinicius Junior di Real Madrid
Arab Saudi kini masih memantau situasi Vinicius Junior di Real Madrid. Namun, ia mengungkapkan ingin bertahan di Bernabeu, meskipun dicemooh penggemar.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Pantang Menyerah, Arab Saudi Masih Pantau Situasi Vinicius Junior di Real Madrid
Olahraga
Barcelona Menunggu Kepergian Dro Fernandez ke PSG, Berharap Bisa Lepas dengan Harga Segini
Barcelona kini menunggu kepergian Dro Fernandez ke PSG. Blaugrana bisa mendapatkan biaya sekitar Rp 158 miliar dari transfernya.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Barcelona Menunggu Kepergian Dro Fernandez ke PSG, Berharap Bisa Lepas dengan Harga Segini
Olahraga
Kalah 3-2 dari Bournemouth, Arne Slot Sebut Liverpool Kehabisan Energi di Menit Akhir
Liverpool harus kalah 3-2 dari Bournemouth. Arne Slot mengakui, bahwa tim asuhannya kehabisan energi di menit akhir.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Kalah 3-2 dari Bournemouth, Arne Slot Sebut Liverpool Kehabisan Energi di Menit Akhir
Olahraga
Trent Alexander-Arnold Diminta Pergi dari Real Madrid, Juventus Siap Tampung?
Juventus dikabarkan siap menampung Trent Alexander-Arnold. Pemain Inggris itu diminta untuk meninggalkan Real Madrid.
Soffi Amira - Sabtu, 24 Januari 2026
Trent Alexander-Arnold Diminta Pergi dari Real Madrid, Juventus Siap Tampung?
Olahraga
Isu Transfer Julian Alvarez ke Barcelona Menguat, Sang Agen Buka Suara
Julian Alvarez dikabarkan mau pindah ke Barcelona. Kini, Barca dikabarkan sudah bertemu dengan agen Julian Alvarez.
Soffi Amira - Sabtu, 24 Januari 2026
Isu Transfer Julian Alvarez ke Barcelona Menguat, Sang Agen Buka Suara
Bagikan