Lolos ke Final, Man United Kehilangan Bailly

Yohannes AbimanyuYohannes Abimanyu - Jumat, 12 Mei 2017
Lolos ke Final, Man United Kehilangan Bailly

Manager Manchester United Jose Mourinho. (Foto: twitter/Manchester United)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Manchester United memastikan tiket melaju babak final Liga Europa setelah menang agregat 2-1 saat menjamu Celta Vigo pada pertandingan semi final leg kedua di Stadion Old Trafford, Jumat (12/5) dini hari WIB, berakhir imbang 1-1.

Namun, Manchester United harus kehilangan pemain bek andalan Eric Bailly yang diganjar kartu merah setelah terlibat perselisihan dengan pemain Celta Vigo Roncaglia. Pemain timnas Pantai Gading itu tidak bisa tampil di final karena mendapat hukuman larangan bermain.

Mourinho mengatakan dirinya menilai Bailly merupakan pemain andalannya di lini belakang. Namun sangat disayangkan dia tidak bisa mengendalikan emosi hingga merugikan tim.

"Saya tidak melihat kejadian itu, tapi dia pemain andalan di lini belakang. Sangat disayang dia tidak bisa menahan emosi saat kejadian tersebut. Meski beberapa rekan satu tim mencoba untuk menenangkan," ujar Mourinho seperti dilansir BT Sport, Jumat (12/5).

"Kami harus kehilangan pemain yang sangat penting untuk final dan kami tidak punya banyak belakang seperti dia,"

Seperti diketahui, Manchester United membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Marouane Fellaini pada menit 17'. Babak kedua, Celta Vigo menyamakan lewat F. Roncaglia pada menit ke 85'.

The Reds Devils akan berhadapan dengan Ajax Amsterdam, yang menang agregat 5-4 atas Olympique Lyon. Partai puncak akan berlangsung di Stockholm, Swedia pada (24/5) mendatang.

Bagikan
Ditulis Oleh

Yohannes Abimanyu

Wonderful Indonesia, Pesona Indonesia dan pesona gw adalah satu
Bagikan