Liverpool Ingin Datangkan Gelandang Bertahan sebelum Bursa Transfer Ditutup
Liverpool ingin datangkan gelanda bertahan. Foto: Liverpool FC
MerahPutih.com - Liverpool berencana untuk mencari pemain dengan tipe nomor 6 atau gelandang bertahan agar memperkuat barisan tengah mereka, sebelum bursa transfer musim panas ini ditutup pada awal September.
Hal itu dikabarkan oleh jurnalis, David Ornstein, melalui akun resmi X miliknya, Selasa (6/8). Liverpool akan mencari sosok tipe nomor 6 yang bermain di luar Liga Inggris.
"Liverpool bertujuan untuk memperkuat tim Arne Slot dengan menandatangani No 6 baru sebelum jendela transfer musim panas ditutup," tulis Ornstein.
Baca juga:
???? Liverpool aim to bolster Arne Slot side by signing new No6 before summer transfer window shuts. #LFC pursuing midfielder not currently playing in Premier League - position viewed as a market priority at Anfield. That + more on other clubs @TheAthleticFC https://t.co/lrk6dDTqTD pic.twitter.com/LqqoLh5xEO
— David Ornstein (@David_Ornstein) August 6, 2024
"LFC mengejar gelandang yang saat ini tidak bermain di Liga Premier, posisi dipandang sebagai prioritas pasar di Anfield," tambahnya.
Liverpool merupakan tim yang sejauh ini belum belanja pemain di Liga Inggris. Pelatih mereka, Arne Slot mengatakan, dirinya akan melihat terlebih dahulu stok pemain yang ada selama sesi pramusim yang kini berakhir dengan tiga kemenangan, yaitu melawan Real Betis (1-0), Arsenal (2-1), dan Manchester United (3-0).
Selanjutnya, Liverpool akan menjamu Sevilla di Anfield pada Minggu (11/8). Satu minggu kemudian, mereka akan membuka pekan Liga Inggris dengan menghadapi klub promosi, Ipswich Town, di Portman Road. (*)
Baca juga:
Manchester City Kena Denda Rp 41 Miliar akibat Langgar Aturan Kick-off
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions 2025/26, Berpotensi Bertemu PSG
Kejutan Liga Champions 2025/26: Real Madrid hingga PSG Tersingkir ke Babak Playoff
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Inter Milan, 29 Januari 2026
Link Live Streaming Napoli vs Chelsea, 29 Januari 2026
Raheem Sterling Akhiri Mimpi Buruk di Stamford Bridge: Dulu Dibeli Mahal, Kini Dilepas Secara Cuma-Cuma
Liverpool Krisis Bek Tengah Lawan Qarabag, Gomez & Konate Dipastikan Absen
Prediksi Liverpool vs Qarabag Versi Superkomputer: Persentase Kemenangan The Reds Nyaris 80 Persen
Lini Belakang Liverpool Keropos Jelang Laga Krusial Kontra Qarabag, Wataru Endo Jadi Solusi?
Prediksi Benfica vs Real Madrid 29 Januari 2026: Los Blancos Incar Tiket Lolos ke Babak 16 Besar
Qarabag Sulit Dikalahkan, Pelatih Liverpool Ambil Contoh Laga Kontra Chelsea