Lirik Lagu 'Ujung-Ujungnya Kamu' Menyelami Emosional Romansa dari Andien
Andien lepas lagu ini pada September. (Foto: dok/andien)
Merahputih.com - Penyanyi kenamaan Andien kembali mempersembahkan karya terbarunya melalui sebuah lagu berjudul “Ujung-Ujungnya Kamu” Lagu ini menandai babak baru dalam perjalanan musiknya yang penuh warna dan kedewasaan emosional.
Bagi Andien sendiri, “Ujung-Ujungnya Kamu” bukan sekadar lagu cinta biasa, melainkan karya yang memiliki makna sangat personal dan mendalam, karena terinspirasi langsung dari pengalaman serta kisah nyata dalam kehidupan pribadinya.
Baca juga:
Single 'Ujung-Ujungnya Kamu' Andien Hadirkan Lirik Kuat Hasil Kolaborasi dengan Clara Riva dan SEEK
Melalui lagu ini, Andien mencoba membagikan refleksi perasaannya secara jujur dan hangat kepada para pendengar, seolah mengajak mereka ikut menyelami perjalanan emosional di balik kisah cinta yang menjadi sumber inspirasinya.
Berikut lirik lengkapnya:
Berapa lama harus kurasa
Dada berdebar dan salah tingkah?
Dengan dirimu, dulu kucinta
Rasanya sama meski waktu berbeda
Mungkincintahabis di oranglama
Yang benar saja kini kupercaya
Kamu lagiujung-ujungnya
Yang akan aku pilih jadi satu-satunya
Kamu jangan ke mana-mana
Menetaplah di hati, habiskan waktu sama-sama
Masih kuingat lembut jarimu
Belai bibirku, buatku malu
Mungkin cinta habis di orang lama
Yang benar saja kini kupercaya
Kamu lagi ujung-ujungnya
Yang akan aku pilih jadi satu-satunya
Kamu jangan ke mana-mana
Menetaplah di hati, habiskan waktu sama-sama
Kan kubiarkan aromamu melekat di tubuhku
'Kan kuterima kamu kembali, sayang
Baca juga:
Hadir 25 November, Andien Rayakan 25 Tahun Berkarya Lewat Konser Suarasmara
Kamu lagi ujung-ujungnya
Yang akan aku pilih jadi satu-satunya
Kamu jangan ke mana-mana
Menetaplah di hati, habiskan waktu sama-sama
(Kamu lagi ujung-ujungnya)
Yang akan aku pilih jadi satu-satunya
(Kamu jangan ke mana-mana)
(Menetaplah di hati) Habiskan waktu sama-sama
Apa-apa ingatnya kamu
Satu-satunya di hatiku
Kamu satu, kamu satu-satunya
Kamu satu-satunya
Kamu satu-satunya. (far)
Bagikan
Berita Terkait
Lirik Jangan Paksa Rindu Karya Ifan Seventeen
Lirik Lagu 'Close to You/Jauh' dari Reality Club, Punya Makna Mendalam soal Rasa Gelisah
Ameena Hadirkan Lagu Baru 'Cipak Cipuk', Gandeng BaLiTa dan Tampilkan Azura
Arvian Dwi Tuangkan Kisah Cinta Tak Terbalas lewat 'Hatimu Milik Dia', Simak Lirik Lagunya
Single Baru no na 'work' Padukan Energi Pop Global dan Ritme Indonesia
Lirik Lengkap Lagu Wajib Nasional 'Mengheningkan Cipta', Penuh Makna Syahdu nan Khidmat
Galau Berat, Lirik Lagu 'Berlari' dari Album 'Sialnya' Bernadya.
Lirik "Big Girls Don’t Cry” dari Fergie, Lagu Kritik Sosial Dibalut Kisah Patah Hati
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'