Lirik Lagu 'Mawar' Rayakan Hari Kasih Sayang dari Dere
Dere lepas single terbaru. (Foto: dok/Dere)
MERAHPUTIH.COM - MOMEN penantian dalam jatuh cinta menjadi inspirasi bagi Dere untuk menciptakan lagu terbarunya yang berjudul Mawar. Ketika seseorang jatuh cinta, sering kali muncul perasaan hati-hati secara alami karena takut mengalami kekecewaan atau patah hati. Dalam lagu ini, Dere menggambarkan kewaspadaan manusia saat merasakan cinta dengan analogi bunga mawar yang indah, tapi memiliki duri.
Lagu yang ditulis dan diaransemen Dere bersama Mikha Angelo ini menyajikan ritme yang lebih santai, membuat lagu ini seolah menawarkan suasana berbeda yang mengundang pendengar merasakan berbagai perasaan cinta. Lagu Mawar ini menjadi pembuka sekumpulan karya terbaru Dere dalam album keduanya.
"Lagunya terinspirasi dari pengharapan yang secara natural muncul ke orang-orang yang datang dan pergi," ucap Dere.
Baca juga:
Dere Siapkan Single Terbaru 'Mawar' untuk RIlis di Hari Kasih Sayang
Berikut lirik lengkapnya:
Menawan bagaikan
Mawar yang merekah
Dan duri-durinya
Kau penuh waspada
Kau bangun tembok yang
Setinggi-tingginya
Setinggi-tingginya
Apa maumu datang padaku
Bila memang kau tak mau
Buka hatimu untukku
Apa yang kau inginkan dariku
Katakanlah
Sejauh mana kau inginkan hatiku
Ku mulai ragu menunggu
Bila nyaman yang hanya ingin kau punya
Mungkin tak sadar ku sudah
Menyambut patah hati
Tolong katakanlah padaku
Ku terlanjur jatuh cinta
Kau penuh waspada
Kau bangun tembok yang
Setinggi-tingginya
Setinggi-tingginya
Apa maumu datang padaku
Bila memang kau tak mau
Buka hatimu untukku
Apa yang kau inginkan dariku
Katakanlah
Sejauh mana kau inginkan hatiku
Ku mulai ragu menunggu
Bila nyaman yang hanya ingin kau punya
Mungkin tak sadar ku sudah
Menyambut patah hati
Tolong katakanlah padaku
Ku terlanjur jatuh cinta
Hmmmmm
Semua waktuku bersamamu
Semakin dalam ku
Ku ingin tahu hatimu
Semua rasaku bukan salahmu
Tapi ku ingin tahu isi hatimu
Ku jatuh cinta
Semua waktuku bersamamu
Semakin dalam ku
Ku ingin tahu hatimu
Semua rasaku bukan salahmu
Tapi ku ingin tahu isi hatimu
Ku jatuh cinta
Ku mulai ragu menunggu.(far)
Baca juga:
Lirik Lengkap Lagu 'Biru' Milik Dere, Kisahkan Perjalanan Cintanya
Bagikan
Berita Terkait
T.O.P Comeback, Rilis Video Teaser untuk Album Baru ‘Top Spot – Another Dimension’
Deretan Musisi Indonesia yang Wafat Sepanjang 2025, Dari Titiek Puspa hingga Gusti Irwan Wibowo
Dari Garam dan Madu hingga Nina, Ini Lagu TikTok Paling Viral Sepanjang 2025
Makna Duka di Balik Lirik Lagu 'The Fate of Ophelia' Taylor Swift, Terinspirasi dari Tragedi Hamlet
Beyonce Resmi Masuk Jajaran Miliarder, Sejajar dengan Taylor Swift
dia & INDAHKUS Rilis Lagu 'Malu Malu', Cerita Cinta Anak Muda yang Canggung
Single Perdana TEMPRA 'Insomnia' Angkat Frustrasi dan Malam Tanpa Tidur
'Selamat Tahun Baru', Lagu Endank Soekamti yang Selalu Relevan di Momen Pergantian Tahun
Kontroversial, Lirik Lagu 'Wood' Taylor Swift Jadi Salah Satu yang Paling Banyak Diakses di 2025
Makna Lirik Lagu 'Bila' Raisa, tentang Penantian dan Keikhlasan Cinta