Lirik dan Terjemahan Lagu 'Man Ana', Ungkapan Cinta dan Penghormatan kepada Guru
Man Ana dibawakan oleh beberapa pencinta sholawat nabi. (Foto: dok/frreepik)
MerahPutih.com - Lagu Man Ana sempat menjadi fenomena di kalangan pecinta musik religi dan masyarakat umum. Pernah dibawakan Habib Syech dan Sabyan Gambus, keindahan liriknya yang mendalam serta melodinya yang menyentuh hati telah memikat banyak orang.
Dalam tradisi sufisme dan pembelajaran Islam, konsep Man Ana sering digunakan sebagai titik awal perjalanan spiritual seseorang. Ini adalah momen introspeksi di mana seseorang mulai mempertanyakan esensi dirinya, tujuan hidupnya, dan posisinya di alam semesta ini.
Lebih lanjut, Man Ana mengambil konsep dan mengembangkannya menjadi sebuah ungkapan cinta dan penghormatan kepada guru. Liriknya menggambarkan seorang murid yang menyadari bahwa tanpa bimbingan gurunya, ia bukanlah siapa-siapa.
Baca juga:
Lirik Lagu 'Man Ana' dan terjemahannya
Man ana man ana, man ana laulakum kaifa ma hubbukum kaifa ma ahwakum.
Siapakah aku, siapakah aku, siapakah aku tanpa kalian?Bagaimana aku tidak mencintai kalian, bagaimana aku tidak menginginkan kalian?
Ma siwaya wa la ghoirokum siwakumLa wa man fil mahabbah 'alayya walakum
Tiada yang seperti diriku, dan tiada yang seperti kalian selain kalianTidak ada yang dalam cintaku melebihi kalian
Antum antum murodi wa antum qoshdiLaisa ahad fil mahabbah siwakum 'indi
Kalianlah, kalianlah yang kuinginkan dan kalian tujuankuTak ada seorang pun dalam cintaku selain kalian
Kullama zadani fi hawakum wajdiQultu ya sadati muhjati tafdikum
Setiap kali bertambah kerinduanku pada kalian, Kukatakan, "Wahai tuanku, jiwaku menebus kalian"
Lau qata'tum waridi bihaddin madiQultu wallahi ana fi hawakum rodi
Seandainya kalian memotong urat nadiku dengan pedang yang tajamAku berkata, "Demi Allah, aku rela dalam cintaku pada kalian". (far)
Bagikan
Berita Terkait
Joji Curhat soal Masa Lalu Lewat ‘Past Won’t Leave My Bed’, ini Lirik Lengkapnya
Lewat 'Be Open Minded', JBL Rayakan Keterbukaan dan Inovasi dalam Musik
Astrid Bawakan lagi Hit 'Tak Ingin Lagi', Intip Lirik Lengkapnya
Lagu 'Siapa Tu Siapa?' Representasikan Gaya dan Karakter Musik Poris, Simak Lirik Lengkapnya
SHVRON Merangkai Kepingan Luka Jadi Nada Indah di Single 'SHATTERED'
Ebiet G. Ade dan Iwan Fals Hadirkan Kembali ‘Titip Rindu Buat Ayah’ hingga ‘Ibu’, Persembahan Haru dari Legenda Musik Indonesia
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
ELEMENT dan Karin.Kemayu Hadirkan 'Book of Soundtrack: Bukan Sekadar Cinta', Sinergi Musik dan Sastra tentang Cinta yang Melampaui Batas
Lirik Lengkap Lagu 'Ressurrection' dari CLAIRE, Kembali Viral Sejak Dirilis 2013
Ariel Minta DPR Perjelas Aturan Hak Cipta agar Penyanyi tak Dikriminalisasi