Lil Johnny, Mantan Artis Rekaman yang Hebohkan America's Got Talent

Asty TCAsty TC - Rabu, 09 Agustus 2017
Lil Johnny, Mantan Artis Rekaman yang Hebohkan America's Got Talent

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

TAK mudah membuat penyanyi Seal terkesan, namun seorang Johnny Manuel mampu melakukannya. Peserta America's Got Talent (episode tayang 8 Agustus 2017) ini hadir di hadapan Howie Mandel, Simon Cowell, Mel B, Heidi Klum, dan Seal, dengan menyanyikan lagu "Lately" dari Stevie Wonder. Dan, sesuai ekspektasi dari para penonton yang menyaksikan audisi pertamanya, Johnny benar-benar dapat menaklukkan lagu itu.

Semua orang mengagumi cara penyanyi 32 tahun itu membawakan lagu dari idolanya, kecuali Simon Cowell. "Aku pikir kamu melewatkan poin penting dengan menyanyikan lagu Stevie Wonder. Tidak ada cara lain yang lebih baik dari cara Stevie Wonder menyanyikannya. Aku suka jika kamu melakukan sesuatu yang tidak kita duga, saat banyak orang menyanyikan lagu Stevie Wonder seperti itu," ujar Simon.

Para penonton yang tidak setuju pun menyoraki juri yang suka berkomentar pedas itu. Simon melanjutkan, "Beri aku 30 detik saja dari lagu yang pernah kamu nyanyikan, 'I Have Nothing'." Saat Johnny menyanyikan beberapa bar dari lagu itu, ia segera memenangkan hati Simon dan membuat Seal, sang juri tamu, memutuskan hal penting dalam ajang itu.

Sebagai pengingat kembali, lihat bagaimana Johnny menyanyikan "I Have Nothing" dari Whitney Houston di audisi pertamanya berikut ini.

"Kamu tahu Johnny, kamu memiliki suara yang luar biasa, dan itu tidak dapat disangkal. Kamu mencapai nada-nada yang aku hanya bisa memimpikannya. Aku selalu diajarkan untuk siap dalam segala situasi, kamu tidak tahu kapan kesempatan itu datang mengetuk pintumu. Simon meminta akapela, dan kamu tidak mundur. Kamu tetap memberikan penampilan yang luar biasa," ucap Seal setelah penampilan Johnny.

Mantan suami Heidi Klum itu kemudian melanjutkan, "Dan aku harus... (Seal menekan tombol golden buzzer-nya)." Johnny pun tampak begitu bahagia dan berterima kasih kepada Seal, "Ini adalah perasaan terbaik yang pernah aku alami!"

Melihat latar belakangnya, Johnny dulu merupakan artis rekaman, yang dikenal dengan nama "Lil Johnny". Ia pernah melakukan tur dengan *NSYNC, Jermaine Dupri, dan banyak artis 90-an lainnya. Namun kariernya harus terhenti karena dikeluarkan dari labelnya, yang saat itu membuat ia patah semangat untuk melakukan hal yang paling ia sukai: menyanyi. Akhirnya Johnny memutuskan untuk kembali mengejar karier musiknya sekali lagi dengan mengikuti America's Got Talent (AGT) tahun 2017 ini. (*)

Baca juga artikel lainnya seputar AGT tahun 2017 di sini: Selain Demian, Pesulap Ini Juga Buat Juri America's Got Talent 2017 Terpesona.

#America's Got Talent #Penyanyi
Bagikan
Ditulis Oleh

Asty TC

orang Jawa bersuara alto

Berita Terkait

ShowBiz
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
Krisna Trias berkolaborasi dengan Satine Zaneta dalam single “Harmoni”, balada bernuansa 70-an yang merayakan perbedaan, toleransi, dan penerimaan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
ShowBiz
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
Harry Styles resmi comeback dengan merilis single terbaru berjudul 'Aperture'. Mengisahkan keberanian membuka hati pada cinta baru meski dibayangi keraguan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
ShowBiz
Arvian Dwi Tuangkan Kisah Cinta Tak Terbalas lewat 'Hatimu Milik Dia', Simak Lirik Lagunya
Lagu 'Hatimu Milik Dia' dari Arvian Dwi, menghadirkan kisah cinta tak terbalas dengan nuansa melankolis.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Arvian Dwi Tuangkan Kisah Cinta Tak Terbalas lewat 'Hatimu Milik Dia', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Febinda Tito Rilis Album 'Terbentur, Terbentur, Terbentur', Kisah Bertahan dari Kegagalan
Febinda Tito resmi meluncurkan album terbaru Terbentur, Terbentur, Terbentur. Sebuah karya emosional tentang kegagalan, bertahan, dan berdamai.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Febinda Tito Rilis Album 'Terbentur, Terbentur, Terbentur', Kisah Bertahan dari Kegagalan
ShowBiz
Lewat Album 'taste', PYC Hadirkan Perjalanan tentang Cinta dan Ketergantungan Emosi
Musisi pendatang baru PYC resmi meluncurkan album debut taste, sebuah karya yang memaknai cinta sebagai pengalaman emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Lewat Album 'taste', PYC Hadirkan Perjalanan tentang Cinta dan Ketergantungan Emosi
ShowBiz
Hilary Duff Ungkap Fase Hidup Melelahkan lewat Single 'Roommates', Simak Lirik Lagunya
Hilary Duff melanjutkan comeback pop lewat single “Roommates”, lagu reflektif tentang kehidupan dewasa jelang album luck… or something yang rilis 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Hilary Duff Ungkap Fase Hidup Melelahkan lewat Single 'Roommates', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Usai Menang Dangdut Academy 7, Tasya Resmi Debut lewat Lagu 'Teman Jadi Nyaman'
Tasya resmi menjadi juara Dangdut Academy 7. Lagu 'Teman Jadi Nyaman' karya Adibal Sahrul menjadi lagu kemenangan sekaligus single perdananya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Usai Menang Dangdut Academy 7, Tasya Resmi Debut lewat Lagu 'Teman Jadi Nyaman'
ShowBiz
Canti Rilis Single 'Anggap Aku Ada', Lagu R&B tentang Jarak Emosional dalam Hubungan
Canti kembali dengan single terbaru 'Anggap Aku Ada', lagu R&B intim yang mengangkat kisah jarak emosional dalam hubungan menuju album terbarunya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Canti Rilis Single 'Anggap Aku Ada', Lagu R&B tentang Jarak Emosional dalam Hubungan
ShowBiz
Rio Clappy Kembali dengan 'Belia', Lagu tentang Cinta Pertama dan Waktu
Rio Clappy resmi merilis single terbaru berjudul “Belia” pada 16 Januari 2026. Lagu ini bercerita tentang cinta pertama dan kenangan manis masa muda.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Rio Clappy Kembali dengan 'Belia', Lagu tentang Cinta Pertama dan Waktu
ShowBiz
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Madison Beer merilis album terbaru locket yang ditulis dan diproduseri sendiri. Album ini memuat hit 'make you mine' dan diiringi tur dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Bagikan