Libur yang Menyenangkan bagi Marc Klok dan Eliano Reijnders, Pemain Persib Kini Lebih Fresh Jelang Hadapi Dewa United

Frengky AruanFrengky Aruan - Jumat, 14 November 2025
Libur yang Menyenangkan bagi Marc Klok dan Eliano Reijnders, Pemain Persib Kini Lebih Fresh Jelang Hadapi Dewa United

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok. (Persib.co.id)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Para pemain Persib Bandung lebih fresh setelah libur jeda internasional. Libur yang diberikan oleh Bojan Hodak dimaksimalkan, di antaranya untuk kumpul keluarga.

"Beberapa hari lalu saya memiliki waktu untuk berlibur bersama keluarga yang sangat berkualitas. Itu bagus untuk penyegaran dan membangkitkan semangat lagi. Sekarang kita waktunya untuk melanjutkan pekerjaan," kata gelandang sekaligus kapten Maung Bandung Marc Klok dikutip dari laman Persib.

Marc Klok percaya Persib akan kembali meraih hasil positif. Terlebih dengan catatan enam kemenangan beruntun.

"Chemistry di tim saat ini saya rasa sangat baik. Semua memiliki kualitas dan kapasitasnya masing-masing, semua bekerja bersama untuk satu tujuan. Saya tentu merasa senang dengan energi dan semangat tim seperti ini," jelasnya.

Hal senada disampaikan Eliano Reijnders. Eliano menghabiskan masa libur di Belanda. Selain berkumpul dengan keluarga, Eli tampak reuni dengan eks rekan setim.

Baca juga:

Persib Bandung Didenda hingga 115 Juta atas 3 Pelanggaran, Berdasarkan Sidang Komdis pada 6 November

"Bagus, bagus karena bisa pulang ke Belanda bertemu keluarga saya. Sekarang kami memulai lagi (latihan). Kami mulai melakukan persiapan menghadapi Dewa United," ujarnya.

View this post on Instagram

A post shared by PERSIB (@persib)

"Saya rasa ini bagus karena selama 20 hari terakhir kami bermain lima kali. Ini bagus karena kami bisa mendapatkan waktu untuk beristirahat. Dengan begitu, kami bisa berada dalam kondisi seratus persen ketika menghadapi Dewa United," tambahnya.

Jadwal Persib vs Dewa United

Persib selanjutnya akan menghadapi Dewa United Banten FC di pekan 13 Super League 2025/2026. Laga akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (21/11) malam.

Maung Bandung saat ini bertengger di posisi 4 dengan 19 poin. Sementara Dewa United saat ini di tangga 14 dengan 10 angka.

#Persib Bandung #Marc Klok #Eliano Reijnders #Dewa United FC #Super League
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Berpeluang Juara Paruh Musim, Malut United Waspadai Motivasi Tinggi Persebaya
Malut United mewaspadai motivasi tinggi Persebaya Surabaya menyusul kehadiran Bernardo Tavares sebagai pelatih.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Berpeluang Juara Paruh Musim, Malut United Waspadai Motivasi Tinggi Persebaya
Olahraga
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Borneo FC Kalah 0-2 dari Persita Tangerang: Persija atau Persib Bakal Jadi Juara Paruh Musim?
Borneo FC masih di puncak klasemen, namun berpeluang digeser Persija Jakarta atau Persib Bandung.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Borneo FC Kalah 0-2 dari Persita Tangerang: Persija atau Persib Bakal Jadi Juara Paruh Musim?
Olahraga
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
"Kita tunjukkan bahwa Bobotoh bisa tetap tertib, baik dalam kondisi senang maupun sedih, tanpa menyusahkan orang lain,” kata Farhan.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
Olahraga
Ogah Gigit Jari Lagi saat Persib Vs Persija, Teja Paku Alam Berharap Tidak Hilang Fokus hingga Peluit Panjang Berbunyi
Teja Paku Alam berharap tidak kehilangan fokus hingga peluit panjang berbunyi laga melawan Persija Jakarta
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Ogah Gigit Jari Lagi saat Persib Vs Persija, Teja Paku Alam Berharap Tidak Hilang Fokus hingga Peluit Panjang Berbunyi
Olahraga
Thom Haye Antusias Cicipi Laga Bergengsi Persib Vs Persija yang Penuh Rivalitas
Laga di GBLA pada Minggu (11/1) akan menjadi partai kontra Persija pertama bagi Thom Haye.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Thom Haye Antusias Cicipi Laga Bergengsi Persib Vs Persija yang Penuh Rivalitas
Olahraga
Cegah Penumpukan Suporter di GBLA, Wagub Jabar Instruksikan 27 Kabupaten/Kota Gelar Nobar Persib Vs Persija di Wilayahnya
Hal ini bertujuan untuk memfasilitasi suporter tidak bertiket agar tidak datang ke GBLA.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Cegah Penumpukan Suporter di GBLA, Wagub Jabar Instruksikan 27 Kabupaten/Kota Gelar Nobar Persib Vs Persija di Wilayahnya
Olahraga
Bernardo Tavares Singgung Catatan Pertemuan, Persebaya Pasang Kewaspadaan Melawan Malut United
Persebaya tidak mampu menang dalam dua pertemuan dengan Malut United musim lalu.
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
Bernardo Tavares Singgung Catatan Pertemuan, Persebaya Pasang Kewaspadaan Melawan Malut United
Olahraga
Antusias Hadapi Persija, Kapten Persib Marc Klok: Ada Pride dan Harga Diri
Pertemuan dengan Persija Jakarta selalu menarik bagi kapten Persib Bandung, Marc Klok.
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
Antusias Hadapi Persija, Kapten Persib Marc Klok: Ada Pride dan Harga Diri
Olahraga
Siap Bantu Persib Jatuhkan Mental Persija, Viking Akan Hadirkan Koreografi Termahal
Kelompok suporter Persib Bandung, Viking Persib Club siap membantu Maung Bandung untuk menjatuhkan mental tim Persija Jakarta saat kedua tim bertemu di GBLA, Minggu (11/1).
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
Siap Bantu Persib Jatuhkan Mental Persija, Viking Akan Hadirkan Koreografi Termahal
Olahraga
Wajib Dilakukan Persib saat Hadapi Persija Menurut Luciano Guaycochea
Seperti dijelaskan gelandang asing Persib asal Brasil, Luciano Guaycochea laga versus (vs) Persija sang penting untuk dimenangkan.
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
Wajib Dilakukan Persib saat Hadapi Persija Menurut Luciano Guaycochea
Bagikan