Lepas Album 'Resurrecting Strangers', Idiofon Tuangkan Keintiman Emosional

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 18 April 2025
Lepas Album 'Resurrecting Strangers', Idiofon Tuangkan Keintiman Emosional

Idiofon rilis album terbaru. (Foto: Dok/Idiofon)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Lanlan Strangers kembali melanjutkan perjalanan musiknya lewat proyek solo bertajuk Idiofon, yang kini resmi merilis album debut berjudul “Resurrecting Strangers”.

Album ini memuat 12 lagu, yang seluruhnya merupakan hasil dari proses kreatif yang dikerjakan secara mandiri oleh Lanlan bersama sang istri, Tiana Marie Ennamorati, di studio kecil milik mereka.

Penggarapan album ini mencerminkan tidak hanya kemandirian dalam hal teknis, tetapi juga kedalaman hubungan personal dan artistik yang kuat antara Lanlan dan Tiana. Lalu, menghadirkan karya yang sarat akan keintiman emosional dan orisinalitas.

Baca juga:

Lana Del Rey Rilis Lagu Romantis 'Henry, come on', Single dari Album Country 'The Right Person Will Stay'

Beberapa komposisi di dalam album ini lahir dari pengalaman pribadi Lanlan, yang menjadikan album ini sebagai refleksi jujur atas perjalanan musikalnya yang terus beregenerasi.

Ia mengatakan, bahwa lagu-lagu tersebut menangkap momen-momen kecil dalam hidup yang tumbuh di antara harmoni nada dan lirik yang kontemplatif.

“Ada lagu-lagu dalam album ini yang saya dedikasikan secara personal, dua di antaranya untuk mereka yang telah memberi warna dalam hidup saya: ‘Salvador’ untuk Pratiwi Juliani dan ‘The Director’ untuk almarhum Richard Oh – sebuah lagu seperti doa yang dinyanyikan dalam sunyi,” ujar Lanlan, saat menjelaskan makna emosional yang terkandung dalam beberapa karyanya.

“Satu lagu lainnya, ‘Let Things be Things’, ditulis bersama anak saya, Safa Kilau Arabella,” tambah Lanlan saat memperlihatkan bagaimana proyek ini turut menjadi ruang kreatif lintas generasi dalam keluarganya.

Berbeda dari musisi lainnya, Lanlan tidak menjanjikan adanya penampilan langsung di atas panggung untuk proyek Idiofon ini.

Ia menggambarkan musiknya sebagai “lanskap sunyi”—sebuah bentuk seni suara yang lebih cocok untuk dinikmati secara pribadi, seperti ketika seseorang duduk diam memandangi hujan dari balik jendela atau menuliskan isi hati di jurnal yang tak pernah rampung.

Baca juga:

Eks Gitaris SORE Rilis Proyek Album Solo Bertajuk 'Al-Boom'

Menurut Lanlan, karya-karyanya di bawah nama Idiofon lebih menyerupai musik latar untuk film, menyuguhkan montase emosi yang mampu menyentuh perasaan tanpa harus dijelaskan secara eksplisit.

Sebagai latar belakang, Lanlan memulai karier musiknya pada awal 2000-an bersama band Strangers, yang kemudian dikenal sebagai STRNGRS.

Setelah dua dekade berkarya, ia menciptakan Idiofon sebagai wujud eksplorasi musikal yang lebih personal, dimulai dari perilisan single pertamanya berjudul “Hindsight 20/20” di penghujung 2020, kemudian berlanjut hingga lahirnya album “Resurrecting Strangers”. (far)

#Album Baru #Musik #Musisi
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
BigHit Music mengatakan tiket untuk 41 konser di kedua wilayah tersebut ludes dalam waktu singkat setelah mulai dijual pada Sabtu (24/1).
Dwi Astarini - 25 menit lalu
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
ShowBiz
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
Krisna Trias berkolaborasi dengan Satine Zaneta dalam single “Harmoni”, balada bernuansa 70-an yang merayakan perbedaan, toleransi, dan penerimaan.
Ananda Dimas Prasetya - 36 menit lalu
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
ShowBiz
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
Harry Styles resmi comeback dengan merilis single terbaru berjudul 'Aperture'. Mengisahkan keberanian membuka hati pada cinta baru meski dibayangi keraguan.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 49 menit lalu
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
ShowBiz
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
Liriknya menyentuh dan merefleksikan realitas yang akrab bagi banyak keluarga.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
ShowBiz
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
Lagu ini menegaskan filosofi 'Takhta untuk Rakyat'.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
ShowBiz
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Melalui lirik yang sederhana tapi penuh makna, lagu ini menegaskan keyakinan Tuhan senantiasa memiliki jalan untuk memulihkan kehidupan umat-Nya yang percaya.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
ShowBiz
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
Vokalis Element Band, Lucky Widja, meninggal dunia. Berikut perjalanan karier dan karya-karya ikonisnya bersama Element.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
ShowBiz
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
SonicFlo, band anyar beranggotakan Coki Bollemeyer, Boyi Tondo, dan Daffa Bagaskara, resmi debut lewat single 'Rayu Membiru'.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
ShowBiz
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
Virgoun menandai comeback ke industri musik lewat single pop balada 'Tak Setara' yang mengisahkan hubungan tak berimbang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
ShowBiz
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Josh Groban akan menggelar konser GEMS World Tour 2026 di Jakarta pada 15 Februari 2026. Raisa didapuk sebagai opening act.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Bagikan