Lee Jong Suk Bakal Bintangi K-Drama "Seochodong"
Lee Jong Suk. (Foto: Instagram/jongsuk0206)
MerahPutih.com - Aktor Lee Jong Suk bakal membintangi K-Drama baru bertajuk "Seochodong". Drama ini akan tayang pada tahun 2025 nanti. Syuting untuk "Seochodong" akan dimulai pada akhir tahun ini.
Lee Jong Suk merupakan artis papan atas yang terkenal banyak membintangi K-Drama populer hingga Film Layar Lebar.
Kabar baru proyek K-Drama Seochodong sendiri disampaikan oleh Agensi Lee Jong Suk.
Dilansir dari Soompi, pihaknya sudah meninjau tawaran dari tim produksi Seochodong.
Baca juga:
Serial Drama Korea 'Low Life' Dijadwalkan Tayang 2025
"Lee Jong Suk telah menerima tawaran untuk membintangi drama baru 'Seochodong' dan saat ini sedang meninjaunya," kata mereka, dikutip Minggu, (15/9).
Dalam K-Drama ini, Lee Jong Suk akan memerankan tokoh bernama Ahn Joo Hyung, seorang pengacara kawakan dengan pengalaman sembilan tahun.
Meski Ahn Joo Hyung memiliki paras yang menarik dan latar belakang yang mengesankan, ia memiliki kepribadian yang blak-blakan.
“Seochodong” akan dipimpin oleh Park Seung Woo. Sutradara yang sama di K-dramanyang dibintanhi Lee Jong Suk, pada delapan tahun lalu bertajuk "W" hit tahun 2016 ditayangkan di MBC.
Baca juga:
Cho Seung-woo, Nam Joo-hyuk, dan Roh Yoon-seo akan Main di Drama Aksi Fantasi
K-Drama tersebut mendapat banyak penghargaan. Lee Jong Suk yang berperan sebagai Cheol dalam drama tersebut membuatnya mendapatkan banyak penghargaan, termasuk Penghargaan Pasangan Terbaik, Aktor Terbaik dalam Miniseri, dan Daesang (Hadiah Utama) pertamanya di MBC Drama Awards. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
Drama Korea 'WIND UP' Tayang Januari 2026, Kisah Atlet SMA Hadapi Trauma Mental
Tayang Februari, Intip Bocoran Sinopsis Humint Film Laga Korea Paling Ditunggu 2026
5 Rekomendasi K-Drama Teranyar Yang Mulai Tayang di Januari 2026, Jangan Lewatkan
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
Film Korea 'Boy' Tampilkan Dunia Distopia Masa Depan, Siap Tayang Januari 2026
Film Horor Korea 'Perfect Girl' Siap Tayang 2026, Dibintangi Jeon Somi dan Nancy Momoland
Aktris Korea Han So Hee Kembali ke Layar Lebar, Project Y Tayang di Bioskop Januari 2026