Lagu 'Nasihat Ibu' Punya Arti Mendalam bagi Nurbait
Nurbait baru saja melepas EP. (Dok. Nurbait)
MerahPutih.com – Dzawin Nur dengan monikernya Nurbait baru saja melepas EP debut bertajuk ‘Sisi Lain’. Sebuah EP yang menandai babak baru dalam perjalanan musik Dzawin dan menggambarkan sisi lain dari dirinya yang belum banyak dikenal publik.
"Mini album ini adalah ekspresi mendalam dari sisi lain saya yang selama ini mungkin belum banyak terlihat oleh publik," ujar Dzawin dalam keterangan resminya.
Di antara enam lagu dalam mini album ini, "Nasihat Ibu" menonjol sebagai fokus track. Lagu ini dianggap sebagai representasi paling mendalam dari tema "Sisi Lain" yang diusung oleh Nurbait.
"Nasihat Ibu" mengisahkan sudut pandang seorang ibu yang memohon kepada anak laki-lakinya untuk merefleksikan kehadiran ayah yang sudah tiada.
Baca juga:
View this post on Instagram
Melalui lirik yang penuh emosi, Nurbait mengungkapkan perasaan mendalam yang sering kali tak terungkap sebagai anak-anak laki yang seringkali tak begitu akrab dengan sosok ayahnya.
“Lagu 'Nasihat Ibu' khususnya, sangat personal dan mewakili refleksi mendalam saya tentang hubungan keluarga dan kehilangan. Saya berharap pendengar bisa merasakan kedalaman dan kehangatan dari lagu ini serta lagu-lagu lainnya di dalam album ini,” lanjut Dzawin.
Mini album "Sisi Lain" kini sudah tersedia di berbagai platform musik digital. Jangan lewatkan kesempatan untuk menyelami perjalanan emosional Dzawin melalui EP yang sarat makna sekaligus banyak dinamika ini. (Far)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Zayn Malik Akui Kolaborasi dengan Jisoo BLACKPINK Membuatnya Terlihat Keren di Mata sang Putri
Judika Rilis Single 'Kusedang Sayang-Sayangnya', Curahkan tentang Luka dan Penyesalan lewat Liriknya
CHAMELEON LIME WHOOPIEPIE Rilis 'Whoop It Up' Deluxe: 22 Lagu, 'PUNKS', dan Nostalgia Tamagotchi
Josh Groban Hadirkan Konser Intim di Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Lirik Lagu 'You'll Find Lovers Like You and Me' dari Reality Club, Ternyata Punya Arti Mendalam
AMI Awards 2025 Resmi Digelar, Ini Daftar Lengkap Para Pemenang
Thee Marloes Rilis ‘Harap dan Ragu’, Refleksi Lembut tentang Waktu dan Ketidakpastian
Hedi Yunus Rilis Single 'Rasa Tak Tersampaikan', Bukti Musiknya Kian Matang di Usia 57 Tahun
Katy Perry Tulis Lagu untuk Sang Mantan di Single 'bandaids', ini Lirik Lengkapnya
THE RED JUMPSUIT APPARATUS Rilis Album ‘X’s For Eyes’, Angkat Isu Sosial dan Kolaborasi Spesial