Laga PSS Sleman vs Persis Solo Digelar Tanpa Penonton, ini Alasannya
Pemain PSS Sleman mempertahankan bola dari pemain lawan pada laga lanjutan Liga 1 Stadion Manahan Solo. (Foto: MerahPutih.com/Ismail)
MerahPutih.com - PSS Sleman memilih pindah kandang menjamu Persis Solo dari Stadion Manahan Solo ke Stadion Jatidiri Semarang, Selasa (11/3). Namun, pertandingan tersebut harus digelar tanpa penonton.
Manajer Event PSS, Rangga Rudwino mengatakan, Laskar Sembada sebelumnya sudah mengajukan Stadion Sultan Agung, Bantul sebagai kandang untuk menghadapi Persis. Sayangnya, Pemkab Bantul mengurungkan izin PSS untuk menggunakan stadion tersebut.
“Kami terpaksa memindahkan kandang ke Stadion Jatidiri Semarang,” kata Rangga, Senin (10/3).
Rangga menyebutkan, keputusan ini diambil setelah beberapa pertimbangan yang sudah dilakukan. Laga ini juga dipastikan akan digelar tanpa kehadiran penonton.
Baca juga:
Klasemen Liga 1 Setelah Persija Jakarta Takluk 1-3 dari Arema FC
“Kami ingatkan suporter dilarang datang ke stadion, karena pertandingan tanpa suporter kedua klub,” ucap dia.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) PSS, Yuyud Pujiarto menambahkan, pihaknya sudah berusaha dengan sangat keras untuk mencari venue laga PSS menghadapi Persis.
“Dari Panpel sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pihak keamanan Semarang yang telah memperbolehkan PSS untuk bermain di Semarang. Namun, demikian, izin yang diberikan adalah tanpa kehadiran penonton untuk pertandingan itu," kata dia.
Baca juga:
Striker Dewa United FC Alex Martins Tidak Terlalu Pikirkan Peluang Jadi Top Skorer Liga 1 2024/2025
Ia juga meminta maaf pada suporter yang belum bisa datang ke stadion. Harapannya, dengan digelarnya laga penting antara PSS menghadapi Persis di tempat netral, bisa membawa kemenangan penting untuk Laskar Sembada.
“Semoga dengan keputusan bermain di tempat netral, PSS bisa meraih hasil maksimal di laga menghadapi Persis dengan meraih kemenangan,” pungkasnya. (Ismail/Jawa Tengah)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Link Live Streaming Real Madrid vs AS Monaco, 21 Januari 2026
Link Live Streaming Inter Milan vs Arsenal di Liga Champions, 21 Januari 2026
Link Live Streaming Tottenham vs Borussia Dortmund, 21 Januari 2026
Dominik Szoboszlai Buka Suara soal Masa Depan di Liverpool, Negosiasi Kontrak Masih Berlangsung
Paulo Dybala Isyaratkan Hengkang dari AS Roma, Negosiasi Kontrak Masih Mandek
Manchester United Tolak Tawaran AC Milan untuk Harry Maguire, Belum Mau Lepas
Real Madrid Masih Galau Tentukan Pelatih Baru usai Pecat Xabi Alonso, Siapa yang Layak?
Arsenal Dikabarkan Incar Federico Dimarco, Inter Milan Siapkan Kontrak Baru
Gagal Eksekusi Penalti di Final Piala Afrika 2025, Brahim Diaz Minta Maaf
Jurgen Klopp Tutup Pintu untuk Real Madrid, Belum Mau Balik Jadi Pelatih