Laga Indonesia Vs China, Suporter Timnas Cuma Boleh Masuk GBK Lewat 3 Pintu Ini
Denah akses pejalan kaki atau pengguna transportasi umum yang ingin datang menonton secara langsung laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia lawan China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Kamis (5/6/2025). ANTARA/Instagram/@tmcpoldametro/ilhamkausar
MerahPutih.com - Polda Metro Jaya menerapkan tiga akses masuk area Gelora Bung Karno (GBK) saat laga pertandingan Timnas Indonesia melawan China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (5/6) malam ini.
"Kami berlakukan pintu 10, pintu 5, dan pintu 7 untuk akses masuk suporter," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Komarudin kepada wartawan, Kamis (5/6).
Menurut Komarudin, suporter tidak bisa masuk ke GBK selain tiga titik itu karena pintu-pintu lainnya digunakan untuk kepentingan lain seperti evakuasi, jalur masuk VVIP/VIP dan bus para pemain/ofisial.
Baca juga:
Dukung Timnas Indonesia Langsung di GBK, Suporter Dapat Jalur Khusus MRT
Komarudin juga memberlakukan kantong-kantong parkir yang berada di tiga lokasi di sekitaran GBK. "Kantong parkir berada di Timur GBK, lapangan baseball, Lapangan ABC, dan Akuatik," ucapnya.
Untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas di kawasan tersebut, Polda Metro Jaya mengimbau agar pengendara dapat menghindari ruas jalan di sekitar GBK pukul 18.00 WIB.
“Diimbau kepada seluruh pengendara kendaraan bermotor untuk menghindari ruas jalan Jl. Asia Afrika, Jl. Gerbang Pemuda, Jl Jend. Sudirman,” kata Polda Metro Jaya dalam akun Instagram @tmcpoldametro dikutip Rabu, 4 Juni 2025. (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Barcelona Siap Perpanjang Kontrak Robert Lewandowski, tapi Ada Syaratnya
Makin Tajam, Barcelona Pertimbangkan Permanenkan Marcus Rashford
Tampil Impresif bersama Inter Milan, Arsenal Kini Incar Pio Esposito
Pedri Harus Absen Sebulan, Pukulan bagi Barcelona di Momen Krusial Musim Ini
Scott McTominay Segera Perpanjang Kontrak di Napoli, Hancurkan Hati Manchester United
Terlalu Fokus Urus Taktik, Gareth Bale Nilai Xabi Alonso Gagal di Real Madrid
Rafael Leao Pilih Bertahan di AC Milan, Negosiasi Kontrak Baru Segera Rampung
Arsenal Pertimbangkan Datangkan Julian Alvarez, Atletico Madrid Tegaskan tak Dijual
Melihat Kilau Emas Trofi Piala Dunia FIFA World Cup 2026 Mejeng di Jakarta
Manchester United Tegaskan Mau Pertahankan Bruno Fernandes, Belum Siap Ditinggal?