Komedian Lee Jin-ho Terjerat Judol, Rugikan Jimin BTS Rp 1,2 Miliar
Jimin dirugikan Lee Jin-ho yang terjerat judol.(foto: Allkpop)
MERAHPUTIH.COM - KOMEDIAN Lee Jin-ho mengakui kondisinya yang terjerat judi online (judol). Sebagai akibat dari kelakuannya itu, Jin-ho merugikan personel BTS, Jimin, sebesar 100 juta won atau sekira Rp 1,2 miliar.
Dalam sebuah pernyataan pada Senin (14/10), Jin-ho mengakui telah terlibat judol sejak 2020. Selama rentang waktu itu, ia mengaku telah mengumpulkan utang yang jumlahnya terlalu besar. Dalam pernyataannya itu, Jin-ho mengakui telah mendapat pinjaman dana dari beberapa orang.
“Aku secara konsisten telah membayar utangku tiap bulan. Aku berencana melunasinya sendiri, bahkan jika itu berarti aku mesti bayar utang sampai mati,” katanya, seperti dilansir Allkpop.
Jin-ho menyampaikan permohonan maafnya kepada para pihak yang merasa kecewa atas kelakuannya yang menimbulkan kontroversi publik. “Aku akan bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk investigasi dan bertanggung jawab atas kesalahanku ini,” jelasnya.
Baca juga:
Jimin BTS makin Populer di AS, Lagu 'Who' Catatkan Rekor Baru di Billboard
Pada hari yang sama, Senin (14/10) sore, pihak BigHit Music mengonfirmasi kepada MK Sports bahwa benar Jimin mengalami kerugian dalam kasus Jin-ho. “Jimin memang mengalami kerugian finansial dalam kasus ini. Sebuah perjanjian utang telah dibuat dan ia meminjamkan sejumlah uang,” kata pihak BigHit.
Setelah pengakuan Jin-ho, Ten Asia melaporkan bahwa Jimin meminjami Jin-ho uang senilai 100 juta won pada 2022. Saat itu, Jin-ho mengaku butuh uang tunai mendesak. Pengakun Jin-ho ini menegaskan kebenaran kerugian yang diderita Jimin BTS.
Selain Jimin, beberapa selebritas juga tersangkut dalam kasus ini, seperti You Tak, Lee Soo-geun, dan Ha Sung-woon. Semuanya disebut mengalami kerugian finansial karena ulah Jin-ho.(dwi)
Baca juga: