Kena Hukuman, Marcus Rashford Dilarang Mengemudi selama 6 Bulan
Marcus Rashford. (Twitter)
MerahPutih.com - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, dijatuhi larangan mengemudi selama enam bulan karena ngebut saat mengendari Rolls-Royce miliknya.
Pemain 26 tahun itu dilaporkan tertangkap sedang melaju dengan kecepatan 104 mph di M60, Manchester, pada Desember 2023 lalu.
Mengutip Sky Sports, seorang pejabat pengadilan mengonfirmasi larangan tersebut. Ia mengatakan, Rashford terkena denda sebesar 1.666 pounds atau sekitar Rp 35 juta. Ia juga diminta untuk membayar biaya pengadilan sebesar 120 pounds (Rp 2,5 juta) dan biaya tambahan 66 pounds (Rp 1,4 juta).
Rashford sendiri mengakui pelanggaran tersebut berdasarkan Prosedur Keadilan Tunggal. Ia yang tidak terpilih masuk ke skuad Inggris Euro 2024, diyakini mendapatkan gaji sekitar 300.000 pounds (Rp 6,2 miliar) per minggu.
Baca juga:
Kasus Dugaan Rasisme Enzo Fernandez, FIFA Lakukan Investigasi
Saat itu, ia tertangkap ngebut kurang dari tiga bulan setelah menabrakkan Rolls-Royce lainnya senilai 700.000 pounds (Rp 14,6 miliar), setelah meninggalkan tempat latihan klub di Carrington.
Berdasarkan laporan, Rashford juga dilaporkan memiliki McLaren 765LT dan Lamborghini Urus Performante seharga 350.000 pounds (Rp 7,3 miliar).
Setelah absen dari skuad Inggris awal musim panas ini, Rashford mengatakan kepada para penggemar, bahwa dia ingin mengatur ulang mentalnya setelah menjalani “musim yang penuh tantangan”. Sebab, ia hanya mencetak delapan gol pada musim lalu.
Ia juga mengatakan kepada para pengikutnya di X, bahwa dia sedang istirahat dari media sosial untuk "beristirahat dan mengatur ulang". (sof)
Baca juga:
Pemain Como Diduga Rasis ke Hee-Chan Hwang, UEFA Angkat Bicara
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Gamification dan Play-to-Earn Bukan Sekadar Fitur di DRX SPORTNET, Bawa Pengguna Merasakan Keseruan di Dunia Virtual
Irlandia Masih Punya Harapan Bertanding di Piala Dunia 2026, Harus Menangkan Babak Playoff
Spanyol Belum Bisa Amankan Tiket Piala Dunia 2026, Gasak 4-0 Georgia
Belgia Tunggu Tiket ke Piala Dunia, Setelah Kazakhstan Tampil Mengejutkan
Timnas Cricket Indonesia Pecahkan 2 Rekor Dunia di Bali, Raih 8 Kemenangan Sempurna di Rising East Asia Triseries 2025
Chelsea Mau Boyong Rodrygo dari Real Madrid, ini Kata Fabrizio Romano
Mantan Wonderkid Barcelona Terancam Skorsing 10 Laga, Gara-gara Unggahan di Media Sosial
Link Live Streaming Polandia vs Belanda, 15 November 2025
Cristiano Ronaldo Terancam Absen di Piala Dunia 2026, Imbas Kartu Merah vs Irlandia
Gol Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Bersaing dengan Declan Rice dan Lamine Yamal