Musik

Kembali Manggung, Zayn Malik Kenang Liam Payne

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 26 November 2024
  Kembali Manggung, Zayn Malik Kenang Liam Payne

Zayn Malik kenang Liam Payne dalam konser. Foto: Instagram/zayn

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - ZAYN Malik kembali ke panggung. Ini jadi konser pertamanya sejak kematian anggota One Direction, Liam Payne. Itulah yang membuat konser ini berlangsung penuh emosi.

Payne meninggal pada Oktober setelah jatuh dari lantai tiga sebuah hotel di Buenos Aires, Argentina. Ia berusia 31 tahun.


Malik mengakhiri penampilannya di Leeds, Inggris, pada akhir pekan lalu dengan tulisan, ‘Liam Payne 1993-2024 Love you, bro’, terpampang di layar. Hal itu dilihat dari unggahan yang dibagikan di media sosial.

"Penghormatan Zayn Malik untuk Liam Payne di akhir konser pertamanya dalam tur ini saat memainkan lagu Stardust, saya gemetar dan menangis," ujar seorang penonton, dilansir CNN.

Baca juga:

Fakta Baru Kematian Liam Payne, Sempat Ingin Kabur Lewat Balkon



Malik awalnya menunda turnya setelah kematian Payne. "Mengingat kehilangan yang memilukan yang saya alami minggu ini, saya telah mengambil keputusan untuk menunda tur STAIRWAY TO THE SKY di Amerika Serikat," ujar Malik dalam sebuah cerita di Instagram pada saat itu.

"Tanggal-tanggal tersebut sedang dijadwal ulang untuk Januari dan saya akan mengunggahnya segera setelah semuanya siap dalam beberapa hari mendatang. Tiket kalian akan tetap berlaku untuk tanggal-tanggal yang baru. Saya mencintai kalian semua dan terima kasih atas pengertian kalian,” imbuh Malik.

Malik dan anggota grup lainnya, Harry Styles, Louis Tomlinson, dan Niall Horan juga merilis sebuah pernyataan bersama terkait dengan insiden itu. "Kami sangat terpukul dengan berita meninggalnya Liam. Pada waktunya, dan ketika semua orang sudah bisa, akan ada lebih banyak hal yang bisa disampaikan," ujar mereka.

"Namun untuk saat ini, kami akan mengambil waktu untuk berduka dan memproses kehilangan saudara kami, yang sangat kami cintai. Kenangan yang kami bagi bersamanya akan kami kenang selamanya. Untuk saat ini, pikiran kami bersama keluarganya, teman-temannya, dan para penggemar yang mencintainya bersama kami. Kami akan sangat merindukannya. Kami mencintaimu Liam,” imbuh mereka.

Baru-baru ini, mereka berkumpul bersama teman dan keluarga Payne untuk pemakamannya.

One Direction mengumumkan pada 2015 bahwa mereka akan hiatus, setelah kabar Malik akan keluar dari grup.(dwi)

Baca juga:

4 Member One Direction Kumpul, Hadiri Pemakaman Liam Payne

#Musik #Zayn Malik
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
BTS rencanakan penampilan di dalam dan sekitar sejumlah situs warisan budaya ikonis di Seoul, termasuk Istana Gyeongbok, Gwanghwamun, dan Sungnyemun.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
ShowBiz
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Madison Beer merilis album terbaru locket yang ditulis dan diproduseri sendiri. Album ini memuat hit 'make you mine' dan diiringi tur dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
ShowBiz
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Jakarta menjadi ruang untuk menengok kembali proses tersebut sebagai sebuah gerak kolektif yang masih terus berlanjut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
ShowBiz
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
Yellowcard berkolaborasi dengan Good Charlotte di single Bedroom Posters. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Serdadu Sam merilis album penuh Kronik, sebuah narasi musikal tentang kegelisahan, kehilangan, dan perjuangan hidup yang jujur dan personal.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
ShowBiz
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Mitski mengumumkan album kedelapan Nothing’s About to Happen to Me yang rilis Februari 2026, sekaligus melepas single 'Where’s My Phone?'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
ShowBiz
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
Cavetown merilis album terbaru Running With Scissors. Robin Skinner mengeksplor emosi, identitas, dan kedewasaan lewat musik dan visual 'Cryptid'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Bagikan