Kejutan, Jonatan Bungkam Lin Dan
Jonatan Christie (kiri) usai menaklukan Lin Dan dengan skor 21-12, 21-12 di babak kedua BCA Indonesia Open Super Series Premier 2016, Istora Senayan, Jakarta, Kamis (2/6). (Foto PP PBSI)
MerahPutih Raket - Pemain muda Jonatan Christie berhasil menaklukkan Lin Dan, mantan juara dunia dan peraih medali emas Olimpiade Beijing, di babak kedua tunggal putra BCA Indonesia Open Super Series Premier 2016. Keberhasilan Jonatan ini menjadi kejutan besar bagi dunia bulutangkis Indonesia sekaligus pukulan bagi Tiongkok.
Jonatan membungkam "Super Dan" dua game langsung dengan skor 21-12, 21-12 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (2/6). Kemenangan ini menjadi balasan atas kekalahan Jonatan dari Lin Dan pada pertemuan sebelumnya di Singapore Open Super Series 2016, saat itu Jonatan ditaklukkan Lin dengan skor 13-21, 7-21.
“Puji Tuhan, kemenangan ini bukan hanya karena kekuatan saya, tetapi kekuatan Tuhan. Lin Dan adalah idola saya, dia kelasnya beda, saya masih dibawah. Dua kali juara olimpiade sudah membuktikan bahwa Lin Dan masih beda kelasnya sama saya,” kata Jonatan seperti dikutip dari keterangan resmi PP PBSI.
Jonatan berpeluang kembali berjumpa dengan Jan O Jorgensen, pemain dari Denmark. Partai ini adalah ulangan babak perempat final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015. Kala itu Jonatan ditaklukkan 13-21, 15-21.
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
3 Wakil Indonesia Lanjutkan Perjuangan di India Open 2026, Berikut Jadwal Tandingnya
Ketenangan dan Keberhasilan Baca Permainan Lawan Antar Jonatan Christie ke Semifinal Malaysia Open 2026
Jonatan Christie Tampil Nothing to Lose saat Singkirkan Atlet Tuan Rumah Leong Jun Hao di 16 Besar Malaysia Open 2026
Jonatan Christie Siapkan Mental Melawan Tunggal Putra Tuan Rumah di 16 Besar Malaysia Open 2026
Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025, Sudah 3 Turnamen Tahun Ini Dimenangkan
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Setelah Bergelut Dengan Pemulihan, Jonatan Akhirnya Raih Gelar Juara di Korea Open 2025
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Tersingkir Lebih Cepat dari Japan Open 2025, Jonatan Christie Banyak Lakukan Kesalahan