Kapten Timnas Jay Idzes Ingatkan Rekan Setim Mewakili 280 Juta Penduduk Indonesia
Jay Idzes. Foto: PSSI
MerahPutih.com - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes meminta rekan setim untuk memberikan yang terbaik saat menghadapi Australia di laga ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga Zona Asia. Laga akan digelar di Stadion Sepak Bola Sydney, Kamis (20/3).
Timnas Indonesia memikul harapan besar masyarakat Indonesia. Jay Idzes telah menyampaikan hal ini kepada rekan setim.
"Tidak mengharapkan hal lain, selain hanya memberikan segalanya seperti di setiap laga kami membela negara kami. Ini yang telah saya katakan kepada pemain-pemain baru kita bermain untuk mewakili negara kita, 280 juta penduduk," jelas Jay Idzes dalam konferensi pers, dikutip dari Antara.
Jay Idzes tidak menjadikan harapan masyarakat Indonesia sebagai beban. Sebaliknya, harapan tersebut menjadi motivasi yang berbuat terbaik.
Baca juga:
Timnas Indonesia Akan Hadapi Australia, Patrick Kluivert Punya Firasat Bagus
"Sejujurnya saya tidak merasakan tekanan ekstra, justru saya merasa mendapatkan dukungan lebih," ujarnya.
"Saya pikir ini akan memberikan suntikan lebih. Semoga, dan saya percaya, bahwa kita bisa menempatkan Indonesia di peta persaingan."
Timnas Indonesia saat ini berada di posisi ketiga dengan enam poin. Jumlah poin sama dengan Arab Saudi, Bahrain, dan China, yang masing-masing menempati posisi 4, 5, 6.
Adapun Australia berada di posisi kedua dengan tujuh poin. Posisi pertama diisi Jepang dengan 16 angka.
Untuk lolos otomatis, Indonesia harus berada di posisi 2 besar Grup C. Jika menempati posisi 3 dan 4, Indonesia harus memainkan babak kualifikasi putaran keempat. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Jadi Lawan Pertama Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026, Kamboja Buat Pijakan Awal
Jadwal Lengkap ASEAN Championship 2026: Timnas Indonesia Buka Kiprah Hadapi Kamboja, Singapura Lawan Terakhir
Segrup Vietnam di ASEAN Championship, Ujian Bagus untuk Timnas Indonesia Menurut John Herdman
Timnas Indonesia Berada di Grup Tidak Mudah di ASEAN Championship, Rizky Ridho: Kami Berusaha Akhiri Penantian