Kapten Barca Desak Klubnya Segera Tuntaskan Transfer Philippe Coutinho
Philippe Coutinho (liverpoolecho)
MerahPutih.com - Gelandang senior Barcelona, Andres Iniesta mendesak manajemen Blaugrana tak melepas target utama Philippe Coutinho. Ia berharap Barcelona segera menuntaskan saga transfer sang playmaker yang telah berlangsung lama.
Keseriusan kubu El Barca terhadap mantan penggawa Inter Milan sudah disikapi dengan penawaran mereka hingga tiga kali ke pihak Liverpool. Semuanya pun ditolak hingga terjadi ketegangan antara Coutinho dan klubnya bermain Liverpool.
Coutinho akhirnya bersedia tetap bersama The Reds, namun enggan berkomitmen panjang. Kondisi ini lantas membuka celah untuk Barcelona kembali masuk dalam pengejaran tanda tangan pemain berusia 25 tahun tersebut.
Iniesta selaku kapten Barcelona angkat bicara terkait transfer tersebut. Menurutnya, Coutinho akan menjadi rekrutan penting timnya di masa depan. Tak hanya Coutinho, tim Catalan itu juga ingin mendapatkan gelandang berbakat asal Kolombia, Yerry Mina.
"Saya pikir kedatangan mereka berdua akan menjadi transfer penting bagi skuat ini," terang Iniesta seperti dilansir Sportsmole.
"Jika klub ingin memperkuat posisi tersebut, seharusnya mereka memperkuatnya dengan pemain yang bisa siap menahan tekanan dari klub seperti ini, dan mereka akan menjadi dua perekrutan pemain yang besar. Tapi tidak ada yang terjadi, jadi ini sulit," tandasnya. (*)
Bagikan
Berita Terkait
Isu Transfer Julian Alvarez ke Barcelona Menguat, Sang Agen Buka Suara
Kontrak di Liverpool Segera Berakhir, Andy Robertson Pertimbangkan Hijrah ke Tottenham
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Barcelona Siap Perpanjang Kontrak Robert Lewandowski, tapi Ada Syaratnya
Makin Tajam, Barcelona Pertimbangkan Permanenkan Marcus Rashford
Pedri Harus Absen Sebulan, Pukulan bagi Barcelona di Momen Krusial Musim Ini
Cetak Gol Free Kick Indah, Dominik Szoboszlai Ikuti Jejak Trent Alexander-Arnold di Liverpool
Pedri Cedera Hamstring, Kemenangan Barcelona atas Slavia Praha Ternodai
Barcelona Raih Kemenangan Tidak Mudah di Kandang Slavia Praha, Hansi Flick Wanti-wanti Tim di Laga Selanjutnya
Hasil Lengkap Laga Matchday 7 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara