Film

Kabar Terbaru, Park Seo-joon akan Jadi Suami Carol Danvers di ‘The Marvels’

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 06 Desember 2022
Kabar Terbaru, Park Seo-joon akan Jadi Suami Carol Danvers di ‘The Marvels’

Park Seo-joon akan main di sekuel Captain Marvel. (Foto AllKpop)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEBUAH kabar terbaru terkait dengan film The Marvels datang dari penulis dan Twitter influencer Daniel Richtman. Seperti dilansir Koreaboo, Richtman mengungkap peran yang akan dimainkan aktor Park Seo-joon dalam film itu. Ia menyebut Seo-joon akan memerankan Prince Yan.

Disebutkan, Prince Yan ialah pemimpin sebuah planet musikal. Ia juga diungkap merupakan suami Carol Danvers atau Captain Marvel, yang diperankan Brie Larson. Di planet musikal ini, disebutkan Allkpop, semua orang berkomunikasi dengan cara bernyanyi. Ehm, cukup menarik.

BACA JUGA:

Park Seo-joon Perankan si Seksi Marvel Boy?

Rumor seputar karakter yang diperankan Seo-joon simpang siur setelah ia resmi dinyatakan bergabung ke Marvel Cinematic Universe (MCU). Setelah bintang Hwarang ini dipastikan akan tampil di sekuel Captain Marvel, The Marvels, banyak spekulasi mengenai karakter apa yang akan ia perankan. Awalnya, banyak yang menebak Seo-joon akan muncul sebagai Amadeus Cho. Karakter pahlawan itu merupakan anak Helen Cho (diperankan Claudia Kim), dokter yang sebelumnya muncul di Avengers: Age Of Ultron.

Namun, ide itu langsung menguap. Amadeus Cho ternyata ialah karakter remaja yang menjadi Hulk, menggantikan Bruce Banner. Dengan begitu, Amadeus bukanlah seorang Marvel.

Kemungkinan lain muncul. Karakter Noh-Varr atau yang lebih dikenal dengan Marvel Boy menjadi yang tebakan berikutnya. Perkiraan itu makin terang setelah Fase kelima Marvel Cinematic Universe diungkap lebih banyak di San Diego Comic-Con 2022, Juli lalu. Fan page Marvel di Twitter, Marvel Updates, bahkan menyebut dengan yakin bahwa PSJ akan memerankan Marvel Boy di The Marvels.

park seo-joon
Tadinya dirumorkan memerankan Marvel Boy. (foto: Koreaboo)

Kini kabar terbaru terungkap. Member Wooga Squad itu diungkap akan memerakan Prince Yan. Seperti diungkap fansite Marvel.fandom.com, dikutip Koreaboo, Prince Yan ialah pemimpin Planet Aladna. Sang pangeran dinikahkan secara paksa sesuai dengan adat Aladna yang menyebut hanya perempuan yang boleh memilih pasangan mereka. Setelah menikah, Danvers malah memberikan hak kepada Yan untuk memilih partnernya sendiri.

BACA JUGA:

Park Seo-joon akan Main di Film 'Captain Marvel 2'?

Terkait dengan pengungkapan terbaru ini, penggemar Marvel memberikan reaksi nan beragam. Ada yang menganggap ide planet musikal ini amat menggelikan, tapi tak sedikit juga yang antusias dengan ide tersebut.

Prince Yan
Kabar terbaru, PSJ akan memerankan Prince Yan. (foto: Koreaboo)

Jika memang tebakan kali ini benar, itu berarti Seo-joon harus mengerahkan bakat menyanyinya demi The Marvels.(dwi)

BACA JUGA:

Park Seo-joon Siap Main Drama Unik Bertemakan Humanis

#Film #Park Seo Joon # Marvel Cinematic Universe
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Fun
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
Agak Laen: Menyala Pantiku! resmi menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa setelah menembus 10 juta penonton dan memecahkan rekor box office.
ImanK - 1 jam, 18 menit lalu
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
ShowBiz
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Deretan series Netflix terpopuler sepanjang 2025 secara global. Dari Squid Game Season 3, Stranger Things 5, hingga Wednesday Season 2.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
ShowBiz
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya
Film 'Bidadari Surga' menandai proyek pertama kolaborasi Rey Mbayang dan Dinda Hauw membintangi film yang sama.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya
ShowBiz
'KUYANK', Kisah Cinta, Ramalan, dan Ajian Gelap Berujung Teror
Film horor lokal bertajuk 'Kuyank' siap menghantui layar lebar mulai 29 Januari mendatang.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
'KUYANK', Kisah Cinta, Ramalan, dan Ajian Gelap Berujung Teror
ShowBiz
Park Seo-joon Rayakan Ulang Tahun V BTS, Kirim Pesan Penuh Kehangatan
Ia membagikan sebuah foto yang memperlihatkan V berdiri di depan kue ulang tahun dengan lilin menyala, tengah memanjatkan doa dengan tenang.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
 Park Seo-joon Rayakan Ulang Tahun V BTS, Kirim Pesan Penuh Kehangatan
ShowBiz
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
Daftar 10 film Indonesia terlaris sepanjang 2025. Jumbo memimpin Box Office dengan lebih dari 10 juta penonton, disusul Agak Laen dan Pabrik Gula.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
ShowBiz
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
Miley Cyrus resmi terlibat dalam Avatar: Fire and Ash dengan mengisi lagu penutup film ketiga garapan James Cameron yang sukses besar di box office.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
ShowBiz
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
Film thriller Korea Sister dibintangi Jung Zi So akan tayang di bioskop pada 28 Januari 2026. Kisah penculikan, rahasia keluarga, dan konflik emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
ShowBiz
‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Every Day, We merupakan film coming-of-age bergenre romansa yang diadaptasi dari webtoon KakaoPage yang telah meraih lebih dari 16 juta pembaca.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
 ‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Bagikan