K-Pop

Jungkook BTS Buat ARMY Khawatir Karena Hal Ini

Iftinavia PradinantiaIftinavia Pradinantia - Minggu, 16 Mei 2021
Jungkook BTS Buat ARMY Khawatir Karena Hal Ini

Jungkook BTS buat penggemar khawatir (Sumber: Naver x Dispatch)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SIAPA tidak kenal Bangtan Boys atau BTS? Seluruh dunia mengaguminya. Berkali-kali grup besutan Big Hit Entertainment tersebut meraih penghargaan bergengsi dunia. Penggemarnya pun tidak hanya orang biasa. Beberapa penggemarnya bahkan pesohor dunia.

Popularitas serta kemewahan tentu dirasakan oleh membernya. Namun ketenaran yang mereka dapatkan tidak selalu memberi ketenangan bagi para membernya.

Misalnya saja apa yang dirasakan oleh membernya yakni Jungkook. Alih-alih merasa bahagia akan ketenaran dan dibanjiri cinta dari penggemar, member termuda ini justru secara blak-blakan mengaku kesepian.

Baca juga:

Destinasi Wajib Penggemar K-Pop, HYBE Labels Segera Buka Museum

Di museum baru HYBE, HYBE Insight terdapat video klip. Di video tersebut menampilkan penampilan BTS mulai dari latihan dance, wawancara dan banyak lagi. Dalam salah satu klip Jungkook BTS muncul dengan menunjukkan emosinya. Fans merasa patah hati setelah satu klip Jungkook menjadi viral saat ia mengungkap kesulitan karena selalu dibuat salah paham akan statusnya sebagai idola.

jungkook
Jungkook ungkap sulitnya menjadi artis. (Foto: Naver x Dispatch)

"Tidak peduli berapa banyak waktu sulit yang saya alami dan kelelahan, tidak ada yang benar-benar dapat menghibur saya dengan segera," tuturnya. Apa yang diucapkan olehnya telah membuat penggemar membanjiri internet dengan cinta dan dukungan mereka yang tiada henti untuknya.

Baca juga:

Jungkook BTS sang 'Sold Out King'

jungkook
Jungkook ungkap perasaan (Sumber: Naver x Dispatch)

Dari video tersebut, penggemar mulai menyuarakan dukungan mereka. Sontak Twitter dibanjiri sejumlah trending topic dengan kata kunci "LEAN ON US JUNGKOOK (bersandarlah pada kami Jungkook)", "YOU ARE PERFECT JUNGKOOK (kamu sempurna Jungkook)," dan "WE LOVE YOU JUNGKOOK (kami cinta padamu Jungkook)"

Para penggemar pun menumpahkan pesan penuh dukungan untuk penyanyi muda itu. Mereka memuji keberaniannya untuk kejujurannya

"Sangat penting bagi Jungkook untuk merasa nyaman menunjukkan perasaan yang menjadikannya manusiawi. Kadang-kadang banyak yang lupa bahwa dia adalah orang yang normal seperti kita semua, dan dia memiliki perasaan yang sama seperti kebanyakan orang. Kami selalu di sini untuk menyemangatimu. Kamu selalu dapat bersandar pada kami Jungkook," ujar penggemar dengan nama @GoldenJKUnion).

"Dan bersumpah untuk selalu menjadi tempat yang nyaman baginya," ucap yang lainnya.

Dengan cara yang sama dia memberikan sumber kekuatan untuk ARMY, mereka ada di sana untuk membalas cintanya. Kita berharap Jungkook dapat terus mendapatkan kekuatan dari cinta dan dukungan dari para penggemar setianya. (avia)

Baca juga:

Member BTS Akui Kelemahannya

#K-Pop #Musik #Film Korea #Boyband Korea #Penyanyi Korea #Demam Korea #Artis Korea #Fashion Korea #Jungkook BTS #BTS
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul

Berita Terkait

ShowBiz
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Film Korea My Dad, the Zombie resmi memulai syuting. Dibintangi Yoo Jae Myung, Lee Si Eon, dan Oh Dal Soo. Mengangkat kisah aktor zombie dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
ShowBiz
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
Lirik lagu Passion Fruit dari Jeff Satur mengisahkan tentang hubungan yang manis dan pahit. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
ShowBiz
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
Apink resmi comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album ke-11 RE : LOVE untuk merayakan 15 tahun perjalanan karier mereka di K-pop.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
ShowBiz
Bukan Sekadar Nama, XG Umumkan Evolusi Jadi 'Xtraordinary Genes'
Grup global XG mengumumkan perubahan makna nama dari Xtraordinary Girls menjadi Xtraordinary Genes, menandai fase baru identitas dan kreativitas mereka.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Bukan Sekadar Nama, XG Umumkan Evolusi Jadi 'Xtraordinary Genes'
ShowBiz
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
KATSEYE merilis EP Beautiful Chaos pada 2025. Salah satu single andalannya, “Gameboy”, hadir dengan nuansa pop modern yang enerjik dan playful.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
ShowBiz
Giveon Hadirkan Nuansa R&B Emosional Lewat Lagu 'STRANGERS', Simak Lirik Lengkapnya
Giveon merilis lagu R&B berjudul “STRANGERS” pada 2025. Lagu ini menjadi bagian dari album terbarunya, Beloved, yang memuat 14 lagu.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Giveon Hadirkan Nuansa R&B Emosional Lewat Lagu 'STRANGERS', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Nabila Taqiyyah Tuangkan Rasa Jatuh Cinta lewat Single 'Cegil'
Nuansa jatuh cinta coba dituangkan Nabila Taqiyyah lewat single terbarunya yang bertajuk Cegil.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Nabila Taqiyyah Tuangkan Rasa Jatuh Cinta lewat Single 'Cegil'
ShowBiz
Sekuel, Pendatang Baru Indie Rock Bogor dengan Maxi Single 'Runaway Son'
Lewat lagu yang dirilis secara digital oleh Anoa Records, kehadiran Sekuel menjadi amunisi terbaru label asal Jakarta tersebut di ranah indie rock.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Sekuel, Pendatang Baru Indie Rock Bogor dengan Maxi Single 'Runaway Son'
Bagikan