Selebritas

John Cena Minta Maaf pada Tiongkok

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Jumat, 28 Mei 2021
John Cena Minta Maaf pada Tiongkok

Meminta maaf di Weibo. (Foto: Taiwan News)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MANTAN bintang WWE sekaligus aktor yang tampail di film Fast Furious 9 John Cena, meminta maaf kepada penggemar Tiongkok setelah ia menyebut Taiwan sebagai negara dan memicu kemarahan di kawasan pasar film terbesar di dunia itu. Hal itu dilontarkannya saat promosi film F9.

Mengutip The Korea Times, Cena meminta maaf kepada para penggemar lewat platfrom Weibo dalam bahasa Mandarin.

“Saya harus mengatakan, yang sangat penting, saya mencintai dan menghormati Tiongkok dan rakyat Tiongkok. Saya sangat, sangat menyesal atas kesalahan saya. Saya minta maaf,” kata Cena. Saya melakukan banyak sekali wawancara untuk Fast Furious 9, dan membuat kesalahan dalam satu wawancara,” kata Cena.

Meski demikian, Cena tidak menjelaskan secara rinci alasan permintaan maaf tersebut. Ia hanya mengatakan telah melakukan banyak wawancara dan mengaku sebuah kesalahan. Cena sendiri memiliki banyak penggemar di Tiongkok dan memiliki lebih dari 60 ribu pengikut di Weibo.

Baca juga:

Anak Vin Diesel Main di Fast & Furious 9

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh John Cena (@johncena)

Sebelumnya, Cena mengatakan “Taiwan adalah negara pertama yang bisa menonton F9" saat wawancara dengan kanal televisi Taiwan, TVBS. Pernyataannya pun langsung viral dan menjadi kontroversi, terutama di Tiongkok yang merasa bahwa Taiwan adalah bagian dari Tiongkok. Video permintaan maaf Cena pun diputar 2,4 juta kali.

Di sisi lain, permintaan maaf Cena juga memicu kemarahan politisi Amerika yang menuduh aktor tersebut menyensor dirinya sendiri untuk menenangkan Beijing.

“Sebuah dunia ketika #PartaiKomunisTiongkok mengontrol apa yang orang AS bisa katakan bukanlah ancaman masa depan yang mengerikan,” cuit Senator Republik Marco Rubio.

Baca juga:

Layaknya Aktor, Mobil di ‘Fast & Furious 9’ juga Perlu Diseleksi

Sementara itu terkait filmnya, waralaba F9 sudah meraup penghasilan besar di pembukaan box office internasional, sebesar USD162,4 juta atau sekitar Rp2,3 triliun. Angka ini diperoleh dari delapan pasar, termasuk Tiongkok, Korea, dan Hong Kong.

Penjualan tiket film ini menjadi penanda terbaik untuk blockbuster Hollywood sejak pandemi COVID-19 melanda. Ini awal yang menggembirakan untuk film musim panas, terutama karena pendapatan ini tidak jauh dari apa yang dihasilkan film Fast Furious sebelum masa pandemi. (and)

Baca juga:

Fast & Furious 9 akan Hadirkan Petarung MMA Francis Ngannou

#Film #Selebritas #John Cena
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
Aktris Jang Young Nam Akan Terlibat Dalam Proyek Sageuk Gelap 'The East Palace'
Ketidakberesan ini memicu Sang Raja untuk memanggil Gu Cheon dan Saeng Gang guna menyelidiki kutukan misterius yang menyelimuti istana tersebut
Angga Yudha Pratama - Rabu, 28 Januari 2026
Aktris Jang Young Nam Akan Terlibat Dalam Proyek Sageuk Gelap 'The East Palace'
ShowBiz
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Film Return to Silent Hill akan tayang mulai 28 Januari 2026. Hadirkan horor psikologis, kisah trauma, dan teror kota berkabut legendaris.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Fun
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Uniknya untuk Oscar tahun 2026 ini mayoritas nominasi direbut film bioskop berdurasi panjang, alias di atas 120 menit atau 2 jam.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
ShowBiz
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
Trailer terbaru The Super Mario Galaxy Movie memperlihatkan Yoshi dan Birdo bergabung dalam petualangan luar angkasa Mario.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
ShowBiz
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
Netflix menyiapkan film thriller 'Tygo', menandai debut Lisa BLACKPINK. Dibintangi Ma Dong Seok dan Lee Jin Uk, dengan aksi brutal dan kisah balas dendam.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
ShowBiz
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Film A24 Marty Supreme yang dibintangi Timothée Chalamet mencetak pendapatan global Rp 1,7 triliun dan jadi salah satu film independen tersukses 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Indonesia
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Film ini mengikuti Ray Seale (Bautista), seorang agen DEA yang menyamar dan bekerja di El Paso, Texas.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 26 Januari 2026
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Lifestyle
Serial Sandokan Segera Tayang di Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
Sandokan dibintangi Can Yaman, yang beradu akting dengan beberapa talenta top Inggris seperti Alanah Bloor, Ed Westwick, dan John Hannah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 25 Januari 2026
Serial Sandokan Segera Tayang di  Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
ShowBiz
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Rumor adaptasi live action film animasi Monster House dikonfirmasi. Film horor ini akan disutradarai André Øvredal dan ditulis Barrymore A. Moton.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Fun
Sinners Pecahkan Rekor Oscar, Michael B Jordan Tantang DiCaprio di Kategori Best Actor
Michael B. Jordan bersaing dengan Timothée Chalamet (Marty Supreme), Leonardo DiCaprio (One Battle After Another), Ethan Hawke (Blue Moon), dan Wagner Moura (The Secret Agent).
Wisnu Cipto - Sabtu, 24 Januari 2026
Sinners Pecahkan Rekor Oscar, Michael B Jordan Tantang DiCaprio di Kategori Best Actor
Bagikan