K-Pop

Jimin BTS Mau Ultah, Busan Berubah Menjadi 'Jimin Land' dengan Tur Yacht

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 10 Oktober 2025
  Jimin BTS Mau Ultah, Busan Berubah Menjadi 'Jimin Land' dengan Tur Yacht

Ultah Jimin BTS dirayakan meriah di Busan.(foto: Allkpop)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM — JELANG ulang tahun Jimin BTS, para penggemar bersiap mengadakan berbagai perayaan istimewa. Tidak hanya di Seoul, tetapi juga di kampung halaman sang idola, Busan. Jimin Day akan dirayakan dengan lanskap 'Jimin Land'.

Seperti dilansir Allkpop, Pantai Haeundae di Busan, pada 13 Oktober nanti, akan menjadi lokasi tur yacht spesial untuk merayakan ulang tahun Jimin. Acara yang diselenggarakan basis penggemar setianya ini akan berlangsung pada 12 dan 13 Oktober, dengan peserta yang telah mendaftar sebelumnya dapat bergabung dalam pesta ulang tahun di atas yacht. Para peserta akan menikmati pertunjukan kembang api spektakuler di bawah Jembatan Gwangandaegyo, sambil disuguhi pemandangan malam kota nan menakjubkan.

Tak cuma di pantai, perayaan juga berlangsung di kota. Bus khusus dengan desain bertema album mini kedua Jimin, Muse, dikabarkan akan melintasi jalanan Busan mulai 10 hingga 14 Oktober. Pada hari pelaksanaan tur yacht, yakni 12 dan 13 Oktober, bus tersebut juga akan berfungsi sebagai shuttle yang mengantarkan penggemar menuju lokasi acara, menarik perhatian banyak orang yang ingin ikut serta dalam perayaan.

Busan akan disulap menjadi ‘Jimin Land’, dengan spanduk ulang tahun menghiasi jalan-jalan kota dan iklan digital terpajang di stasiun kereta bawah tanah Seomyeon.

Baca juga:

Unggah Video Jimin BTS tanpa Persetujuan, Song Da-eun Bisa Dituntut dengan Ancaman Hukuman hingga 7 Tahun Penjara



Sementara itu, di Yeoncheon, tempat Jimin menyelesaikan wajib militernya, para penggemar akan membagikan 300 paket hamburger kepada para tentara yang bertugas selama masa libur pada 11 hingga 13 Oktober. Inisiatif itu melanjutkan tradisi tahunan Jimin yang dikenal dengan sumbangan sertifikat donor darahnya.

Di berbagai kota lain seperti Seoul dan Incheon, kafe-kafe juga menggelar pameran untuk merayakan ulang tahun sang penyanyi, memberikan beragam cara bagi penggemar untuk ikut memeriahkan momen istimewa tersebut.(dwi)

Baca juga:

BigHit Music Ungkap Hubungan Jimin BTS dan Song Da-eu, Konfirmasi Keduanya Pernah Pacaran

#Jimin BTS #K-Pop #Artis Korea
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
Lagu 'Sunday Morning' mengusung tema tentang kekuatan cinta yang tak mampu dibendung siapa pun.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
ShowBiz
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ZEROBASEONE kembali menyapa penggemar lewat perilisan digital single beserta video musik berjudul 'Running to Future' pada 9 Januari 2026.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
ShowBiz
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
BTS akan tur mulai April 2026 hingga Maret 2027, dengan jadwal singgah di Amerika Utara, Eropa, Oseania, Asia Timur, dan Asia Tenggara.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
ShowBiz
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Pola tidurnya sama dengan bayi yang baru lahir.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
ShowBiz
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Lagu solo Ningning aespa 'Ketchup And Lemonade' dari proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE mencatatkan performa kuat di chart QQ Music China.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
ShowBiz
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
BTS akan menyapa ARMY di Indonesia dalam konser dua malam di Jakarta pada 26-27 Desember 2026.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
ShowBiz
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Girl group Korea Selatan Apink merilis video musik 'Love Me More' sebagai bagian dari mini album ke-11 'RE:Love', menandai comeback awal 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Bagikan