Jerry West, Sosok di Balik Logo NBA Meninggal Dunia

Jerry West. (Foto: NBA)
MerahPutih.com - Kabar duka menyelimuti dunia basket NBA. Legenda NBA Jerry West meninggal dunia di usia ke-86 tahun, Rabu (12/6) waktu AS. West selain jadi pemain profesional juga dikenal sebagai sosok di balik logo khas NBA.
West adalah pemain ketiga dalam sejarah NBA yang mencapai 25.000 poin. Ia memimpin Los Angeles Lakers ke Final NBA sembilan kali, memenangkan satu gelar pada tahun 1971-72.
Dia juga terpilih sebanyak 12 kali di All-NBA, MVP Final NBA. Di eranya, West bermain dengan peman ternama lainnya yakni Elgin Baylor, yang disebutnya sebagai pemain paling suportif dan terhebat pada masa itu, dan Wilt Chamberlain.
Sebagai pelatih dan eksekutif, West bekerja dengan sejumlah bintang NBA selama 40 tahun terakhir, termasuk Kareem Abdul-Jabbar, Magic Johnson, James Worthy, Shaquille O'Neal, Kobe Bryant, Stephen Curry, Klay Thompson, Kevin Durant, Kawhi Leonard dan Paul George.
Baca juga:
“Jerry West adalah seorang jenius bola basket dan sosok yang menentukan di liga kami selama lebih dari 60 tahun,” kata komisaris NBA Adam Silver dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari ESPN, Kamis (13/6).
Silver juga menambahkan bahwa sosok West mengilhami dunia basket, terutama NBA. Ia juga banyak berbagi ilmu soal kehidupan kepada Silver dan para pemain lainnya nan bergelut di NBA.
“Dia membedakan dirinya tidak hanya sebagai juara NBA dan All-Star dalam 14 musim bermainnya, namun juga sebagai pesaing sempurna yang memanfaatkan momen-momen terbesar." (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
Jadi Menpora, Erick Thohir Ingin Perkuat Kapabilitas Pemuda dan Jadikan Olahraga Alat Pemersatu dan Duta Bangsa

Tim Woodball Indonesia Makin Pede jadi Terbaik di SEA Games Thailand 2025, Catat Prestasi Gemilang di Kejuaraan Dunia

Chelsea Hadapi 74 Dakwaan Terkait dengan Pembayaran Agen, Terancam Sanksi Denda hingga Larangan Transfer

Bangga Banget! Indonesia Bawa Pulang 4 Emas di World Cup Beach Woodball Championship 2025

Bela Negara Run 2025 Sukses Digelar, Menyatukan Olahraga dan Patriotisme

Makin Naik Kelas, Kejurnas Layangan Aduan 2025 Resmi Digelar!

PSMS Punya Presiden Klub Baru, Fendi Jonathan Pimpin ‘Ayam Kinantan’ kembali ke Level Atas

Juara Umum Asian Cup Woodball Championship, Ketua NOC Indonesia Yakin Bisa Borong Medali Emas di SEA Games Thailand 2025

Badan Boleh Kecil, tetapi Tekad dan Semangat 2 ‘Bocah’ Woodball Indonesia Besar di Kejuaraan Asia

Woodball Disebut Cocok untuk Semua Kalangan, Hanya Butuh Konsentrasi dan Konsistensi
