Jelang MotoGP 2024, Fabio Quartararo Sebut Yamaha Alami Peningkatan
Fabio Quartararo ungkap Yamaha alami peningkatan. (Foto: Instagram/yamahamotogp)
MerahPutih.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo mengatakan, timnya sudah mengalami peningkatan dari segi performa motor. Hal itu ia ungkapkan menjelang MotoGP Jepang 2024 di Sirkuit Motegi, pada akhir pekan ini.
Quartararo berhasil finis P7 di MotoGP Indonesia 2024 saat akhir pekan lalu. Maka dari itu, pembalap asal Prancis itu ingin mempertahankan momentum tersebut.
“Setelah akhir pekan yang positif di Indonesia, kami berada di Jepang untuk GP kandang Yamaha. Beberapa akhir pekan balapan terakhir berjalan positif. Kami melihat beberapa peningkatan, jadi perasaan kami baik,” ungkap Quartararo, dikutip dari ANTARA, Kamis (3/10).
Berdasarkan catatan statistik di Motegi, Quartararo baru mengikuti tiga balapan kelas MotoGP di sana. Ia berhasil meraih satu podium dan mengamankan posisi kedua pada 2019. Selanjutnya, ia meraih posisi kedelapan pada 2022, kemudian finis ke-10 pada 2023.
Baca juga:
Honda Finis 10 Besar di MotoGP Indonesia, Johann Zarco: Kita Lihat di Jepang
“Kami akan berusaha sebaik mungkin lagi untuk mendapatkan hasil yang baik,” kata Quartararo.
Sementara itu, rekan satu timnya, Alex Rins, juga bertekad untuk meraih lebih banyak poin pada balapan di Jepang nanti. Rins memiliki kenangan indah soal lintasan Motegi saat berdiri di podium ketiga kelas utama pada 2018.
“Motegi adalah sirkuit yang bagus, dan kami mendapat dukungan dari kantor pusat Yamaha dan para penggemar, jadi mari kita lihat apa yang dapat kami lakukan nanti,” ujar Rins.
Baca juga:
Francesco Bagnaia Ingin Balapan di Suzuka 8 Hours setelah Pensiun
MotoGP Jepang 2024 akan dimulai pada Jumat (4/10) dengan sesi latihan pada pukul 08.45 WIB dan 13.00 WIB. Pada Sabtu (5/10), sesi latihan bebas kedua dimulai pada pukul 08.10 WIB. Lalu, dilanjutkan dengan sesi kualifikasi pada pukul 08.50 WIB dan Sprint pada pukul 13.00 WIB.
Sementara itu, balapan utama sendiri akan berlangsung pada Minggu (6/10) pada pukul 12.00 WIB. (*)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan