Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia. (MP/Didik Setiawan)
MerahPutih.com - Timnas Indonesia akan tergabung dalam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan dimainkan dengan sistem kandang tandang pada September, Oktober, dan November 2024. Lalu, Maret dan Juni 2025.
Dua tim teratas dari masing-masing tiga grup (ada enam tim) pada putaran ketiga nanti, akan langsung melaju ke Piala Dunia 2026. Turnamen ini akan menampilkan total peserta untuk pertama kali dengan diikuti sebanyak 48 tim dan pertama kali digelar di tiga negara tuan rumah, yaitu Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
Kemudian, tim peringkat ketiga dan keempat di setiap grup (total enam tim) dari babak grup putaran ketiga, nantinya akan melaju ke babak kualifikasi putaran keempat.
Baca juga:
Mereka akan dibagi menjadi dua grup yang terdiri dari tiga tim dengan pertandingan yang akan dimainkan pada Oktober dan November 2025. Lalu, dua negara berikutnya yang merupakan peringkat teratas setiap grup akan mendapatkan tiket kualifikasi otomatis.
Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
5 September 2024
Arab Saudi vs Indonesia
10 September 2024
Indonesia vs Australia
10 Oktober 2024
Bahrain vs Indonesia
15 Oktober 2024
China vs Indonesia
14 November 2024
Indonesia vs Jepang
19 November 2024
Indonesia vs Arab Saudi
20 Maret 2025
Australia vs Indonesia
25 Maret 2025
Indonesia vs Bahrain
5 Juni 2025
Indonesia vs China
10 Juni 2025
Jepang vs Indonesia. (*)
Baca juga:
Shin Tae-yong akan Tanda Tangan Perpanjangan Kontrak setelah Sembuh
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Link Live Streaming Arema FC vs Persija, 8 November 2025
Pelatih Persis Solo Mundur Jelang Lawan PSIM, Tithan Wulung: Pemain Tetap Fokus pada Pertandingan
Sudah Pulih dari Cedera, Christian Pulisic Siap Comeback Bela AC Milan saat Lawan Parma
Benjamin Sesko Belum Konsisten di Manchester United, Ruben Amorim Langsung Ngebela
AC Milan Masih Incar Robert Lewandowski, Mau Datangkan di Januari 2026
Catatan Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Brasil
Link Live Streaming Persik vs Persebaya, 7 November 2025
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Bali United, 7 November 2025
Rodrygo Berpeluang Tinggalkan Real Madrid, Tottenham Langsung Pantau Situasinya
Cristiano Ronaldo Ungkap La Liga Lebih Mudah Dibanding Arab Saudi, Kok Bisa?