Jadwal Liga 1 2024/2025 Hari Ini: Persebaya Vs Persija, Persib Vs Borneo FC
Persib Bandung. (Persib.co.id/S Nurhadi)
MerahPutih.com - Dua laga menarik Liga 1 2024/2025 akan tersaji hari ini, Jumat (22/11). Masing-masing saat Persebaya Surabaya bentrok dengan Persija Jakarta dan Persib Bandung kontra Borneo FC.
Partai klasik Persebaya Vs Persija akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat sore. Menjadi menarik karena kedua tim kini sama-sama berada di papan atas klasemen.
Persebaya saat ini bertengger di tempat kedua dengan 21 poin, sama dengan angka yang dimiliki Borneo FC di posisi pertama.
Adapun sang lawan Persija kini berada di posisi kelima dengan 18 poin. Skuad Macan Kemayoran ingin melanjutkan kemenangan di tiga laga sebelumnya masing-masing melawan PSIS (2-0), Arema FC (2-1), dan Madura United (4-1).
Baca juga:
Jadwal Lengkap Pekan Ke-11 Liga 1 2024/2025: Dihiasi Persebaya Vs Persija
Adapun laga Persib kontra Borneo FC akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat sore.
Laga ini juga mempertemukan dua tim yang kini berada di papan atas. Persib sementara ini bertengger di posisi 3 dengan 20 poin.
Selain dua laga tersebut, Liga 1 hari ini akan dihiasi pertemuan PSS Sleman dengan PSBS Biak di Stadion Manahan, Jumat sore.
Jadwal Liga 1 Hari Ini:
Jumat, 22 November 2024
Persebaya Surabaya Vs Persija Jakarta (Stadion Gelora Bung Tomo, Kick Off 15.30 WIB)
Persib Bandung Vs Borneo FC (Stadion GBLA, Kick Off 19.00 WIB)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Pede Hadapi Selangor FC, Thom Haye Beberkan Modal Penting Persib Bandung
Top Skorer Sementara Persija Maxwell Souza Enggan Terlalu Pikirkan Selisih Poin dengan Borneo FC
Tidak Dapat Izin, Persik Kediri Jamu Persebaya Surabaya di Gresik
Persib Akhiri Catatan Buruk di Kandang Bali United, Bojan Hodak Beri Tanggapan
Persebaya Kalahkan Persis Solo 2-1, Eduardo Perez Beberkan Masalah di Babak Pertama
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Persebaya Surabaya Atasi Persis Solo 2-1
Pelatih Persib Bojan Hodak Kritik Keras Eks Penerjemah Shin Tae-yong yang Singgung Eliano Reijnders
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Laga Super League 2025/2026 Hari Ini: Bhayangkara FC Kontra Persita, Bali United Vs Persib
Marc Klok Tegaskan Persib Mulai dari Nol Lagi Melawan Bali United
Persija Menang 3-1 atas PSBS di Solo, Mauricio Souza Sebut Pemain Kerja Keras dan Total