Isco Ajak Fans Galang Dana Bantu Real Betis Tebus Antony dari Manchester United
Antony. Foto: Twitter
MerahPutih.com - Gelandang Real Betis, Isco Alarcon mengajak fans untuk menggalang dana membantu tim menebus Antony dari Manchester United. Ia berharap gerakan tersebut bisa memastikan sang pemain bertahan lebih lama, setidaknya satu tahun.
"Kami harus menggalang dana. Jadi dia bisa bertahan setidaknya setahun lagi. Kita sudah melihat sejak dia datang. Dia memberi kami banyak kontribusi," kata Isco seperti dikabarkan oleh Marca pada Senin (31/3).
Antony bermain untuk Los Verdiblancos dengan status sebagai pemain pinjaman dari Manchester United hingga akhir musim ini.
Sejak bergabung pada Januari 2025, Antony sudah mencatatkan sebanyak 12 pertandingan bersama Real Betis. Pemain bernomor punggung tujuh itu mampu mencatatkan empat gol dan empat assist.
Baca juga:
Chelsea Bisa Pulangkan Jadon Sancho ke Manchester United, tapi Harus Bayar Rp 107 Miliar
Real Betis jelas membutuhkan banyak dana untuk mempertahankan sang pemain. Apalagi, Man United sebelumnya telah menegaskan membanderol Antony dengan harga mahal bila Real Betis ingin mempertahankan pemain asal Brasil bernama lengkap Antony Matheus dos Santos itu.
Antony didatangkan MU dengan nilai transfer sebanyak 82 juta poundsterling dari Ajax Amsterdam pada 2022. Namun, dia dinilai gagal memenuhi ekspektasi tinggi sebagai salah satu pemain termahal klub.
Selama tiga musim bersama Setan Merah, pemain sayap berusia 25 tahun tersebut sudah 96 kali tampil dan mencetak 12 gol di semua kompetisi. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Manchester United Lepas Casemiro Bebas Transfer, Belum Ada Calon Klub Baru
Casemiro Putuskan Berpisah dengan Manchester United, Ucapkan Salam Perpisahan
Scott McTominay Segera Perpanjang Kontrak di Napoli, Hancurkan Hati Manchester United
PAOK vs Real Betis Liga Europa: Preview, Kondisi Tim, dan Prediksi Skor
Manchester United Tegaskan Mau Pertahankan Bruno Fernandes, Belum Siap Ditinggal?
Legenda Hidup Liverpool Ini Nyinyir Kebijakan MU Tunjuk Michael Carrick: Enggak Bakal Juara Pakai Pelatih 'Biasa'
Manchester United Tolak Tawaran AC Milan untuk Harry Maguire, Belum Mau Lepas
Manchester United Pantau Niko Kovac, Masuk Daftar Pelatih Incaran
Performa saat Kalahkan City Jadi Standar bagi Manchester United, Michael Carrick: Konsistensi adalah Kunci
5 Poin Krusial Michael Carrick di Laga Perdana Kontra Manchester City