Intip Playlist dan Jagoanmu di NewJeans Lewat Microsite Bunnyland

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 07 Agustus 2023
Intip Playlist dan Jagoanmu di NewJeans Lewat Microsite Bunnyland

Fitur interaktif ini memungkinkan penggemar untuk tahu anggota NewJeans satu mana yang cocok menjadi hero-nya. (Foto: Spotify)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KELIMA anggota NewJeans kini punya kekuatan super, bak personel The Powerpuff Girls. Sebagai Bunny (penggemar NewJeans), kamu mungkin bertanya-tanya tentang anggota mana yang cocok untuk jadi jagoanmu. Apakah Minji, Haerin, Danielle, Hyein, atau Haein yang kemampuan supernya sesuai dengan kepribadianmu?

Nah, kamu bisa dapat jawaban ini lewat fitur microsite Bunnyland, loh. Hal ini disampaikan oleh Spotify melalui keterangan resminya yang diterima oleh Merahputih, Senin (7/8). Fitur digital Bunnyland dihadirkan oleh platform streaming asal Amerika Serikat itu dengan tujuan merayakan rilisnya karya terbaru NewJeans yaitu Get Up.

Baca juga:

Penggemar NewJeans Wajib Rasakan Keseruan Pop-up Bunnyland di Jakarta

Seperti namanya, fitur ini merupakan sebuah situs interaktif yang berusaha mencocokan selera musik masing-masing BUNNY. Oleh sebab itu, penggemar harus masuk ke akun Spotify mereka lebih dulu agar bisa melihat hero NewJeans-nya masing-masing. Fitur ini dapat diakses melalui pranala newjeansgetup.byspotify.com.

Fitur ini menyesuaikan selera musik tiap penggemar dengan playlist milik personel NewJeans. (Foto: Spotify)

Setelah mengetahui hero nan cocok, penggemar akan disuguhkan dengan sebuah playlist khusus. Playlist ini dikurasi oleh Spotify berdasarkan preferensi musik tiap anggota NewJeans dan dihadirkan melalui akun bernama Bunnyland Official. Jika penasaran, kamu juga bisa mengecek playlist dari keempat anggota NewJeans lainnya, loh.

Penggemar nantinya bisa membagikan playlist ini ke teman-teman dan laman media sosial, loh. Lebih jauh, khusus pengguna premium, bakal ada laman khusus untuk mengakses galeri selfie milik NewJeans.

Di samping fitur interaktif Bunnyland tadi, BUNNY juga mendapat asupan konten lain dari Spotify. Melalui sebuah video podcast di kanal K-Pop ON!, lima personel NewJeans saling bersaing untuk bermain mesin capit dan membangun Bunnyland impian mereka sendiri. Di sini, kelima anggota asuhan ADOR Label ini juga menyelesaikan tantangan serta menjawab beberapa pertanyaan acak soal fakta menarik mereka.

Baca juga:

Le Sserafim dan NewJeans Dapat Sertifikat Platinum dari Asosiasi Industri Rekaman Jepang

Dalam sebuah video, penggemar juga berkesempatan menonton aksi NewJeans dalam memainkan mesin capit bersama-sama. (Foto: Spotify)

Sebuah video bertajuk ‘Spoti-pie’ juga diluncurkan untuk menemani penggemar. Di tayangan ini, grup kuintet pelantun ‘Super Shy’ ini diajak untuk menghiasi kue pai nan terinspirasi dari lagu-lagu di album terbarunya.

Di sisi lain, Spotify baru saja selesai menyelenggarakan sebuah pop-up bertajuk Bunnyland di Lotte Alley, Jakarta Selatan. Area nan didominasi warna biru, merah muda, serta ungu ini merupakan hasil kolaborasi antara Spotify x NewJeans.

Ekshibisi penggemar Bunnyland telah berlangsung sejak akhir Juli lalu sampai 6 Agustus 2023. Ditemani instalasi Spotibunini, sebuah kelinci NewJeans nan memakai headphone Spotify, penggemar di sini berkesempatan untuk menikmati berbagai konten serta mini-game bertemakan liburan dan dunia impian. (mcl)

Baca juga:

Intip Trailer EP Terbaru NewJeans Berjudul 'Get Up'

#K-Pop #KPop #Kpop Idol
Bagikan
Ditulis Oleh

Marcella

K-Pop enthusiast and books enjoyer.

Berita Terkait

ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
ShowBiz
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
BTS akan tur mulai April 2026 hingga Maret 2027, dengan jadwal singgah di Amerika Utara, Eropa, Oseania, Asia Timur, dan Asia Tenggara.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
ShowBiz
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Lagu solo Ningning aespa 'Ketchup And Lemonade' dari proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE mencatatkan performa kuat di chart QQ Music China.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
ShowBiz
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
BTS akan menyapa ARMY di Indonesia dalam konser dua malam di Jakarta pada 26-27 Desember 2026.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
ShowBiz
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Melalui kerja sama ini, ENHYPEN berencana mempromosikan berbagai kampanye donor darah di masa depan.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
ShowBiz
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Girl group Korea Selatan Apink merilis video musik 'Love Me More' sebagai bagian dari mini album ke-11 'RE:Love', menandai comeback awal 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
ShowBiz
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
Hanya tiga bulan usai KARMA, Stray Kids kembali comeback lewat album SKZ IT TAPE ‘DO IT’. Title track-nya pecahkan rekor dan banjir pujian.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
ShowBiz
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
Danielle menyebut ini bukanlah akhir dari kariernya di dunia musik.
Dwi Astarini - Senin, 12 Januari 2026
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
Bagikan