Inter Milan Jumpa Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions, Simone Inzaghi Beri Respons

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 12 Maret 2025
Inter Milan Jumpa Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions, Simone Inzaghi Beri Respons

Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi. (X/@Inter)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Inter Milan melaju ke perempat final Liga Champions dan akan menghadapi Bayern Munchen. Kepastian ini diperoleh setelah menang 2-1 atas Feyenoord di leg kedua 16 besar di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (12/3) dini hari WIB.

Dua gol Inter dicetak oleh Marcus Thuram (8’) dan Hakan Calhanoglu (51’pen). Adapun satu gol Feyenoord dibuat Jakub Moder (42’pen).

Inter Milan melaju dengan keunggulan agregat 4-1. Mengingat di leg pertama menang 2-0 di kandang Feyenoord.

“Itu akan sulit, tetapi kami akan memainkan pertandingan sebagaimana yang telah kami lakukan selama ini. Saya hanya berharap semua pemain dapat dimainkan,” kata pelatih Inter Milan Simone Inzaghi soal pertemuan dengan Bayern Munchen.

Inter akan dijamu Bayern lebih dahulu di leg pertama perempat final pada 8 April. Adapun leg kedua di kandang pada 15 April. Bayern lolos setelah unggul agregat 5-0 atas Bayer Leverkusen.

Baca juga:

PSG Singkirkan Liverpool untuk Melaju ke Perempat Final Liga Champions, Luis Enrique: Tim Punya Kepribadian dan Karakter yang Bagus

Simone Inzaghi juga memuji hasrat kuat yang ditunjukan pemainnya melawan Feyenoord.

“Kami benar-benar ingin lolos, para pemain tampil bagus. Saya memuji mereka untuk apa pun yang mereka lakukan. Dengan semua kesulitan yang ada, mereka layak mendapatkan pujian karena mereka benar-benar bagus,” kata Inzaghi dikutip dari laman resmi UEFA.

Penampilan Inter pada leg kedua 16 besar Liga Champions itu juga menjadi catatan penampilan ke-200nya sebagai pelatih Nerazzurri di semua kompetisi.

“Saya tahu apa maknanya menjadi pelatih Inter, hari ini adalah pertandingan ke-200 saya. Ada banyak kegembiraan dan beberapa kekecewaan, tetapi Anda berusaha untuk menghargai setiap pertandingan dengan cara terbaik demi kebaikan Inter,” ucap mantan pelatih Lazio itu. (*)

#Simone Inzaghi #Inter Milan #Liga Champions #Bayern Munchen
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Di partai lain, kejutan besar terjadi saat Juventus menghajar Napoli dengan skor telak 3-0
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Olahraga
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Barcelona masih ingin mendatangkan Alessandro Bastoni. Namun, Inter Milan ingin pemainnya itu bertahan atau dijual dengan harga fantastis.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Olahraga
Tampil Impresif bersama Inter Milan, Arsenal Kini Incar Pio Esposito
Arsenal kini mengincar penyerang Inter Milan, Pio Esposito. Ia tampil impresif bersama Inter Milan musim ini.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Tampil Impresif bersama Inter Milan, Arsenal Kini Incar Pio Esposito
Olahraga
Pedri Cedera Hamstring, Kemenangan Barcelona atas Slavia Praha Ternodai
Barcelona berhasil menang atas Slavia Praha di Liga Champions. Namun, kemenangan itu ternodai oleh cedera Pedri.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Pedri Cedera Hamstring, Kemenangan Barcelona atas Slavia Praha Ternodai
Olahraga
Barcelona Raih Kemenangan Tidak Mudah di Kandang Slavia Praha, Hansi Flick Wanti-wanti Tim di Laga Selanjutnya
Barcelona akan melawan Copenhagen di Stadion Camp Nou, Barcelona, Rabu pekan depan waktu setempat.
Frengky Aruan - Kamis, 22 Januari 2026
Barcelona Raih Kemenangan Tidak Mudah di Kandang Slavia Praha, Hansi Flick Wanti-wanti Tim di Laga Selanjutnya
Olahraga
Hasil Lengkap Laga Matchday 7 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara
Matchday 7 Liga Champions rampung digelar setelah sembilan laga lain digulirkan pada Kamis (22/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Kamis, 22 Januari 2026
Hasil Lengkap Laga Matchday 7 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara
Olahraga
Kalahkan USG 2-0 dengan 10 Pemain, Bayern Muenchen Lolos ke 16 Besar Liga Champion
Bayern Muenchen memastikan tiket 16 besar Liga Champions 2025/2026 usai menang 2-0 atas Union Saint-Gilloise.
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
Kalahkan USG 2-0 dengan 10 Pemain, Bayern Muenchen Lolos ke 16 Besar Liga Champion
Olahraga
Link Live Streaming Marseille vs Liverpool, 22 Januari 2026
Link live streaming Marseille vs Liverpool akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama ingin memperebutkan tiket langsung ke babak 16 besar.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Link Live Streaming Marseille vs Liverpool, 22 Januari 2026
Olahraga
Link Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona, 22 Januari 2026
Link live streaming Slavia Praha vs Barcelona akan tersaji di sini. Barca masih menjaga asa agar lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Link Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona, 22 Januari 2026
Olahraga
Barcelona Ikut Incar Alessandro Bastoni, Inter Milan Pasang Harga Fantastis
Barcelona dikabarkan mengincar Alessandro Bastoni. Namun, Inter Milan sepertinya belum siap menjual bek andalannya itu.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Barcelona Ikut Incar Alessandro Bastoni, Inter Milan Pasang Harga Fantastis
Bagikan