Indonesia Pastikan Tempat di Final Ganda Putra Australian Open 2025 Setelah Fajar/Fikri dan Sabar/Reza Tembus Semifinal
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri saat tampil di Korea Open 2025 yang berlangsung di Suwon Gymnasium, Suwon, Minggu (28/09/2025). (ANTARA/HO-PBSI)
MerahPutih.com - Indonesia memastikan tempat di final ganda putra Australian Open 2025 setelah dua pasangan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani lolos ke semifinal. Kedua ganda putra Indonesia akan berhadapan di Quaycentre, Sydney, Sabtu (22/11).
Fajar/Fikri melaju ke empat besar seusai menundukkan pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dalam dua gim 21-19, 21-15. Pada laga lain, Sabar/Reza juga tampil solid dengan menghentikan wakil Jepang Kakeru Kumagai/Hiroki Nishi 21-17, 21-13.
“Besok melawan Sabar/Reza, kami sudah saling mengenal satu sama lain. Jadi siapa yang lebih siap, dia yang akan menang. Kami berharap bisa all out dan menang,” kata Fajar dikutip dari Antara.
Fajar mengakui sempat kehilangan momentum di awal gim pertama sebelum bangkit dan menguasai permainan.
Baca juga:
Ganda Putra Fajar/Fikri Buka Langkah Kemenangan Pertama di Australian Open 2025
“Alhamdulillah diberi kelancaran. Pasangan India bermain sangat baik terutama di gim pertama. Kami sempat tertinggal jauh, tetapi bisa mengejar perlahan dan membalikkan keadaan di saat yang tepat. Itu jadi kunci kemenangan kami,” ujar Fajar.
Rasa syukur juga disampaikan Fikri, apalagi kemenangan membuat mereka menjaga peluang menuju World Tour Finals 2025.
“Cukup senang. Peluang lolos ke World Tour Finals semakin besar, tetapi kami mau fokus dulu untuk pertandingan besok,” ujarnya.
Sementara itu, Sabar/Reza menegaskan kesiapan mereka menghadapi laga semifinal. “Besok siap menghadapi siapa pun lawannya,” ujar Reza. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Tersingkir di Australian Open 2025, Tunggal Putra Alwi Farhan Berharap Lebih Kuat di SEA Games
Ganda Campuran Jafar/Felisha Melaju, Indonesia Punya 7 Wakil di Semifinal Australian Open
Indonesia Pastikan Tempat di Final Ganda Putra Australian Open 2025 Setelah Fajar/Fikri dan Sabar/Reza Tembus Semifinal
Ganda Putra Fajar/Fikri Buka Langkah Kemenangan Pertama di Australian Open 2025
Kalahkan Asuka Takahashi untuk Lolos ke Semifinal Kumamoto Masters Japan 2025, Bukan Perkara Mudah bagi Gregoria Mariska Tunjung
Perubahan yang Dilakukan Wang Tzu Wei Bikin Panik, Alwi Farhan Pun Terhenti di 16 Besar Kumamoto Masters Japan 2025
Kemenangan yang Sangat Berarti bagi Gregoria Mariska Usai Menundukkan Wakil Taiwan untuk Lolos ke 16 Besar Kumamoto Masters Japan 2025
Bertemu Pasangan Jepang Lagi di Babak 16 Besar Kumamoto Masters Japan 2025, Apriyani/Fadia Siap Capai
Pembuatan Visa Tidak Keburu, Ganda Putra Fajar/Fikri Absen di Kumamoto Masters Japan 2025
Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025, Sudah 3 Turnamen Tahun Ini Dimenangkan