Indonesia Bawa Satu Gelar di Vietnam International Challenge 2018
Dinar Dyah Ayustine mempersembahkan satu gelar untuk tim bulutangkis Indonesia di ajang Vietnam International Challenge 2018. Foto: badmintonindonesia
MerahPutih.com - Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Dinar Dyah Ayustine mempersembahkan satu gelar di ajang Vietnam International Challenge 2018.
Dalam laga final yang berlangsung di Tay Ho District Stadium, Hanoi, Dinar memetik kemenangan atas Asuka Takahashi (Jepang), dengan skor 13-21, 21-16, 21-14.
Pemain unggulan ketiga ini mendapat perlawanan sengit dari Takahashi di laga final. Dinar yang kehilangan game pertama, akhirnya mengubah tempo permainan menjadi cepat. Usahanya ini membuahkan hasil, Dinar pun mengamankan game kedua dan kembali berjaya di game penentuan.
"Pokoknya sebisa mungkin saya percepat tempo permainan. Saya tidak mau bermain seperti di game pertama, saya selalu berusaha untuk menyerang lebih dulu," kata Dinar dikutip Badminton Indonesia
"Saya bersyukur akan gelar ini, gelar pertama saya di tahun 2018. Mudah-mudahan ini bisa menjadi penyemangat untuk diri saya sendiri, supaya bisa lebih baik di turnamen yang akan datang," sebut Dinar, pemain asal PB Djarum.
Lebih lanjut, Dinar juga berharap dirinya masuk dalam jajaran tim tunggal putri Indonesia yang memperkuat Piala Uber 2018 yang akan diselenggarakan di Bangkok, Thailand, pada Mei mendatang.
"Semua pasti ingin menjadi bagian tim inti dan membela Indonesia. Tetapi saya serahkan pada Allah SWT, karena Dia yang menentukan," ucap Dinar.
Lima gelar yang diperebutkan, tersebar merata ke lima negara berbeda. Satu gelar ganda campuran yang menjadi partai terakhir, berhasil dimenangkan oleh wakil tuan rumah. (*)
Bagikan
Andika Pratama
Berita Terkait
Mundur dari Indonesia Masters 2025, Gregoria Mariska Tunjung Ingin Fokus Pemulihan Kondisi Fisik
Gregoria Mariska Tunjung Lolos Perempat Final Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024
Langkah Ester Nurumi Tri Wardoyo Terhenti di Babak 16 Besar Kapal Api Indonesia Open 2024
Makin Dekat ke Final, Ganda Fajar/Rian Tambah Kemenangan untuk Indonesia
Empat Wakil Indonesia Siap Berlaga di BWF Super 300 Spain Masters 2024
Bagas/Fikri dan Sabar/Reza Lolos ke 16 Besar Indonesia Masters 2024
Rinov/Pitha Singkirkan Wakil Denmark di Indonesia Masters 2024
Indonesia Masters 2024 Segera Dimulai, Banyak Pemain Top Dunia
Hasil India Open 2024: Rehan/Lisa Gagal Melaju ke Babak 8 Besar
Ganda Putra dan Campuran Indonesia Tatap Babak 32 Besar India Open 2024