FIFA U-20 World Cup

INAFOC Berkantor di GBK Arena

Andika PratamaAndika Pratama - Jumat, 10 Juli 2020
INAFOC Berkantor di GBK Arena

Kunjungan Menpora dan Waketum PSSI. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Gelora Bung Karno (GBK) Arena resmi ditetapkan sebagai kantor Indonesia FIFA U-20 World Cup Organizing Committee (INAFOC). Kepastian ini disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali.

Saat berkunjung ke GBK Arena, Zainudin Amali ditemani oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Iwan Budianto, dan Direktur Utama PPKGBK, Winarto.

Baca Juga

Pembentukan Struktur Kepengurusan INAFOC Tunggu Keppres Jokowi

Zainudin Amali memberikan alasan mengapa memilih GBK Arena sebagai Sekretariat INAFOC. Salah satu alasan utama ialah gedung berlantai lima ini pernah digunakan sebagai tempat Sekretariat Asian Para Games 2018, dan memenuhi syarat.

"Kami lihat gedung ini karena pernah digunakan Asian Para Games 2018. Jadi menurut kami ini tepat tempatnya. Ada pilihan lain yang ditawarkan Pak Winarto, tetap setelah kami lihat, langsung memilih ini," kata Amali kepada wartawan, Jumat (10/7).

"Semua aktivitas kepanitiaan akan terpusat di sini. Dari berbagai unsur, dari Kemenpora, PSSI, dari kementerian lembaga lainnya, dan berbagai pihak yang masuk di dalam kepanitiaan. Selain itu tidak terlalu jauh dan dari mana saja bisa diakses. Dan tempatnya masih relatif baru," tambahnya.

Kunjungan Menpora dan Waketum PSSI ke GBK Arena. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)
Kunjungan Menpora dan Waketum PSSI ke GBK Arena. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

Politikus Partai Golkar menjelaskan INAFOC akan berkantor di GBK Arena setelah FIFA memberikan struktur kepanitaan organisasi INAFOC.

"Setelah FIFA memberikan struktur kepanitiaan organisasinya kemudian kami isi, setelah kami akan berkantor di sini. Jadi per kapan belum bisa dipastikan karena PSSI berkomunikasi terus dengan FIFA, secepatnya kita akan tentukan seperti apa struktur kepanitiaannya," tambahnya.

Sementara itu, Winarto sangat senang dengan terpilihnya GBK Arena sabagai kantor INAFOC. Menurutnya ini sesuatu yang luar biasa. Ia pun berharap lewat Piala Dunia U-20 ini muncul prestasi yang luar biasa bagi Indonesia.

"Di depan mata kita sebentar lagi akan ada event internasional yang tingkat dunia. Sebagaimana tempat ini kita renovasi untuk Asian Games 2018, kali ini eventnya tidak hanya tingkat Asia, tetapi tingkat dunia, ini sesuatu yang luar biasa, prestasi dari rekan-rekan di Kemenpora dan khususnya di PSSI," ujar Winarto.

Baca Juga

Ketum PSSI Targetkan Timnas Indonesia U-19 Sampai Babak 16 Besar Piala Dunia U-20

"PPK GBK ini sebagai venue management tentu dengan semangat menyambut event. Lapangan-lapangan sudah kita siapkan, kami juga sudah tanda tangan kesanggupan itu sejak Juni 2019 dan terus kita pantau, sebentar lagi juga akan ada perubahan-perubahan minor di beberapa venue kita, termasuk lapangan bola."

"Tidak hanya di stadion utama, tetapi juga di Stadion Madya itu bisa digunakan. Nanti tinggal silakan pilih mau pakai yang mana," pungkasnya. (Bolaskor)

#Zainudin Amali #PSSI #INAFOC #FIFA U-20 World Cup
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Indonesia
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Hetifah meminta PSSI berhenti menjadikan pergantian pelatih sebagai "obat darurat" setiap kali target gagal tercapai
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Olahraga
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Persis Solo dikenakan denda Rp 250 juta usai suporter menyalakan flare. Hal itu terjadi saat Persis melawan Persita, Minggu (4/1) lalu.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Olahraga
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Pada edisi 2026, Indonesia ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah yang akan menampilkan Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Olahraga
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
John Herdman mengatakan bahwa dirinya masih dalam proses pemilihan pelatih lokal, yang akan diplot sebagai asisten.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Olahraga
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pesan khusus kepada pelatih timnas Indonesia, John Herdman.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Olahraga
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
John Herdman berambisi bawa Garuda ke Piala Dunia 2030. Simak janji dan rekam jejak mentereng eks pelatih Kanada ini
Angga Yudha Pratama - Selasa, 13 Januari 2026
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
Olahraga
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Pelatih timnas Indonesia, John Herdman, siap menjalani proses panjang bersama timnas Indonesia. Ia ingin membawa timnas ke Piala Dunia berikutnya.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Olahraga
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
Pelatih baru timnas Indonesia, John Herdman, mengungkap alasan mengapa tertarik melatih skuad Garuda. Ia ingin membawa Indonesia ke Piala Dunia.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
Berita Foto
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
Pelatih Kepala Tim Nasional Indonesia, John Herdman (kiri) menerima Jersey Timnas Indonesia dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Jakarta, Selasa (13/1/2026).
Didik Setiawan - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
Olahraga
Resmi Diperkenalkan PSSI ke Publik, John Herdman Pede Bisa Hadapi Tekanan Suporter Timnas
PSSI memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia, Selasa (13/1).
Frengky Aruan - Selasa, 13 Januari 2026
Resmi Diperkenalkan PSSI ke Publik, John Herdman Pede Bisa Hadapi Tekanan Suporter Timnas
Bagikan