Teknologi

Headset Mixed Reality Samsung Tersedia Akhir 2024

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Jumat, 10 November 2023
Headset Mixed Reality Samsung Tersedia Akhir 2024

Headset mixed-reality dari Samsung akan gunakan Android versi khusus.(Foto: Unsplash/Sara Kurig)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BEBERAPA waktu terakhir, Samsung dikabarkan sedang mengerjakan headset mixed-reality. Namun, pengungkapan headset Apple sedikit mendorong mundur produk tersebut.

Kini, headset XR yang direncanakan Samsung kabarnya akan hadir pada akhir 2024, atau beberapa bulan setelah debut Apple Vision Pro.

Dikutip dari 9to5Google, Rabu (8/11), Samsung sendiri telah beberapa kali menggoda khalayak untuk headset XR yang sedang mereka kerjakan itu, dengan Samsung dan Google bersama-sama mengumumkan bahwa sebuah Android versi khusus akan digunakan pada produk mendatang itu.

Kabarnya headset ini akan ditenagai oleh chip Snapdragon. Samsung diperkirakan akan meluncurkan atau setidaknya memamerkan headset tersebut tahun ini, tapi Samsung menundanya lantara Apple mengungkapkan lebih dulu headset Vision Pro.

Baca juga:

Meta Quest Gaming Showcase Digelar pada 1 Juni 2023

headset
Samsung mungkin akan memperkenalkan headset itu di acara Unpacked-nya. (Foto: Unsplash/Maxim Tolchinskiy)

Kini, sebuah media publikasi JoongAng dari Korea Selatan melaporkan bahwa Samsung bermaksud untuk meluncurkan headset realitas campurannya, dengan nama sandi Infinite, pada paruh kedua tahun 2024.

Nampaknya, Samsung akan mengumumkan headset tersebut di acara Unpacked mereka pada paruh kedua 2024, artinya kemungkinan besar headset itu akan diukumkan di acara yang sama dengan acara peluncuran Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6.

Secara umum, acara tersebut mungkin akan terjadi pada bulan Juli atau Agustus. Namun, acara tersebut tidak akan “berakhir” hingga dimulainya penjualan sebenarnya, yang kabarnya baru akan terjadi pada Desember 2024.

Baca juga:

Intip Inovasi Headset AR Apple Vision Pro

headset
Apple Vision Pro mungkin akan tiba di awal 2024. (Foto: 9to5Mac)

Jika dihitung, penjualan headset buatan Samsung itu baru akan terjadi hampir satu tahun setelah Apple bersiap untuk memulai pengiriman Vision Pro, yang diperkirakan mulai pada awal 2024.

Laporan JoongAng tersebut juga menambahkan bahwa Samsung berencana membuat 30.000 unit pada pada periode awal, dan akan menugaskan perusahaan Samsung Display untuk memproduksi layar OLEDoS untuk headset tersebut, teknologi yang sama yang digunakan Apple.

Di sisi seberang, rival Samsung, Apple beberapa waktu lalu dikabarkan memangkas salah satu fitur pada Apple Vision Pro, yakni fitur EyeSight.

Fitur itu sendiri akan menampilkan sudut pandang mata dari pengguna Vision Pro pada layar bagian luar. Namun, fitur ini kabarnya dihilangkan guna menekan harga Vision Pro. (kna)

Baca juga:

Meta dan LG Berkolaborasi Ciptakan Headset VR untuk Saingi Apple Vision Pro

#Teknologi #Samsung
Bagikan
Ditulis Oleh

Krisna Bagus

work smart, play hard.

Berita Terkait

Fun
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Huawei Mate 80 kabarnya akan hadir dengan RAM 20GB. HP tersebut rencananya akan meluncur pada 25 November 2025.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Fun
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
POCO F8 Ultra kini sudah muncul di Geekbench. HP ini akan menjalankan Android 16 dan ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Samsung Galaxy S26 bakal dilengkapi RAM 12GB. Kemudian, inovasi ini akan diumumkan di CES 2026.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Indonesia
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
OPPO Reno 15 versi China berbeda dengan global. Versi global dibekali chipset Snapdragon 7 Gen 4.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
Fun
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
OPPO Reno 15 Pro sudah tersertifikasi TDRA. HP ini kabarnya akan meluncur global pada akhir 2025 mendatang.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
Fun
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
Huawei kini sedang mengembangkan HP lipat barunya. Kabarnya, HP tersebut akan menyaingi iPhone Fold.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
Fun
iPhone 18 Pro Max Diprediksi Jadi HP Terberat Apple, Bakal Bawa Face ID Bawah Layar
iPhone 18 Pro Max diprediksi jadi HP terberat Apple. HP ini akan membawa Face ID di bawah layar.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
iPhone 18 Pro Max Diprediksi Jadi HP Terberat Apple, Bakal Bawa Face ID Bawah Layar
Fun
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
JBL meluncurkan BandBox, ampli pintar dan speaker portabel berbasis AI dengan teknologi pemisahan vokal-instrumen real-time.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
Fun
POCO F8 Pro dan F8 Ultra Segera Meluncur, Diprediksi Cuma Bawa Baterai Kecil
POCO F8 Pro dan F8 Ultra akan segera meluncur. HP ini dikabarkan membawa baterai berkapasitas kecil.
Soffi Amira - Selasa, 11 November 2025
POCO F8 Pro dan F8 Ultra Segera Meluncur, Diprediksi Cuma Bawa Baterai Kecil
Bagikan