Hasil Piala Dunia Antaklub: PSG Melaju ke 16 Besar, Ditemani Botafogo yang Kalah dari Atletico Madrid
Atletico Madrid 1-0 Botafogo (Laman Resmi FIFA)
MerahPutih.com - Paris Saint Germain (PSG) memastikan tempat di 16 besar Piala Dunua Antarklub 2025 setelah mengalahkan Seattle Sounders FC 2-0 di laga ketiga atau terakhir Grup B di Lumen Field, Selasa (24/6) dini hari WIB.
Kemenangan membuat PSG mengoleksi enam poin setelah sebelumnya takluk 0-1 dari Botafogo dan menang 4-0 atas Atletico Madrid.
PSG menang 2-0 melalui gol yang dicetak Khvicha Kvaratskhelia (35') dan Achraf Hakimi (66’).
Les Parisiens mencatatkan keunggulan 73 persen penguasaan bola dengan total melepaskan 15 tendangan (tujuh tepat sasaran).
PSG melaju bersama Botafogo yang di laga terakhir Grup B takluk 0-1 dari Atletico Madrid di Rose Bowl.
Baca juga:
Raul Asencio Bikin 2 Kesalahan di Piala Dunia Antarklub, Thibaut Courtois Mulai Geram
Gol kemenangan Atletico Madrid dicetak Antoine Griezmann pada menit 87’.
Atletico mengakhi grup dengan enam poin, namun kalah selisih gol dari Botafogo yang juga memiliki poin yang sama.
Usai takluk dari PSG, Atletico mengalahkan Sounders 3-1. Sementara itu Botafogo sebelumnya mencatatkan kemenangan 2-1 atas Sounders.
Di babak 16 besar, PSG akan bertemu dengan runner-up Grup A, sementara Botafogo akan berhadapan dengan juara Grup A.
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Arsenal Pertimbangkan Datangkan Julian Alvarez, Atletico Madrid Tegaskan tak Dijual
Hasilnya Tidak Adil, PSG Menerima Kekalahan dari Sporting CP dengan Rasa Frustrasi
Preview PSG vs Lille: Peluang Les Parisiens Kembali ke Puncak Ligue 1
Tersingkir Lebih Awal Setelah Kalah dari Paris FC, PSG Gagal Pertahankan Gelar Piala Prancis
Hasil Atletico Madrid vs Real Madrid: Menang 1-2, Los Blancos Bertemu Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Link Live Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, 9 Januari 2026
Preview Atletico Madrid vs Real Madrid: Duel Panas Penentu Tiket Final
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid, Siapa yang Bertemu Barcelona di Final Piala Super Spanyol?
Pukulan bagi Real Madrid, Kylian Mbappe Juga Tidak Tersedia untuk Laga semifinal Piala Super Spanyol Vs Atletico Madrid
Hasil Lengkap Babak 32 Besar Copa del Rey Kamis Dini Hari: Real Madrid Menang Tipis atas Tim Divisi Ketiga