Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Susah Payah 3-2 atas Newcastle

Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 26 Agustus 2025
Hasil Liga Inggris: Liverpool Menang Susah Payah 3-2 atas Newcastle

Newcastle United Vs Liverpool. (X/@NUFC)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Liverpool meraih kemenangan 3-2 dengan susah payah atas Newcastle di pekan kedua Liga Inggris Premie League di St James’ Park pada Selasa (26/8) dini hari WIB. Padahal Liverpool bermain dengan jumlah pemain lebih banyak sejak awal babak kedua.

Tampil di kandangnya, Newcastle menekan, tetapi Liverpool meredam serangan mereka dengan disiplin.

Peluang pertama diciptakan Liverpool melalui Florian Wirtz, yang melepaskan tembakan dari sisi kiri kotak penalti namun ditepis kiper Newcastle, Nick Pope.

Newcastle balas mengancam melalui Anthony Gordon, tetapi sundulan dan sontekannya gagal berbuah gol.

Liverpool membuka keunggulan lebih dahulu lewat gol Ryan Gravenberch pada menit 35. Bola tembakan mendatar dari luar kotak penalti tak mampu dihentikan Nick Pope.

Baca juga:

Superkomputer Prediksi Manchester City Juara Liga Inggris 2025/26, Arsenal Masih Betah di Posisi Kedua

Anthony Gordon yang diganjar kartu merah pada ke-45+3 akibat tekel berbahaya terhadap Virgil van Dijk, memaksa Newcastle mengakhiri babak pertama dengan 10 pemain.

Kartu merah Gordon harus melalui dahulu tinjauan VAR sebelum wasit mengusir sang pemain.

Liverpool kemudian menggandakan keunggulan pada menit 46 lewat Hugo Ekitike, yang menyambar umpan Cody Gakpo dengan sepakan keras yang tak terbendung lawan.

Newcastle tetap berupaya meski dalam kondisi tidak ideal. Pada menit ke-57, Bruno Guimaraes memperkecil ketinggalan melalui sundulan kepala setelah memanfaatkan umpan silang Tino Livramento.

Newcastle terus menekan dan akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-88. Umpan panjang Nick Pope disambar oleh William Orsula, yang mendahului Alisson Becker untuk menyamakan kedudukan 2-2.

Liverpool kesulitan dan baru mencetak gol kemenangan pada menit 90+10 lewat Rio Ngumoha. Berawal dari umpan Dominik Szoboszlai yang melakukan gerakan tipuan untuk mengecoh bek Newcastle, Ngumoha menyelesaikan peluang dengan sempurna guna mengunci kemenangan 3-2 untuk Liverpool.

Kemenangan ini membawa Liverpool naik ke peringkat ketiga klasemen dengan enam poin, sedangkan Newcastle di posisi ke-15 dengan satu poin, demikian laman Liga Inggris. (*)

#Liverpool #Newcastle United #Liga Inggris #Premier League
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Liverpool Incar Alessandro Bastoni, Inter Milan Kemungkinan Siap Lepas demi Rp 1,8 Triliun
Liverpool kini mengincar Alessandro Bastoni, setelah gagal mendapatkan Marc Guehi. Inter Milan bisa melepasnya dengan mahar Rp 1,8 triliun.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
Liverpool Incar Alessandro Bastoni, Inter Milan Kemungkinan Siap Lepas demi Rp 1,8 Triliun
Olahraga
Performa saat Kalahkan City Jadi Standar bagi Manchester United, Michael Carrick: Konsistensi adalah Kunci
Manchester United selanjutnya akan menghadapi laga berat melawan pemuncak klasemen Arsenal di Stadion Emirates, Minggu (25/1).
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Performa saat Kalahkan City Jadi Standar bagi Manchester United, Michael Carrick: Konsistensi adalah Kunci
Olahraga
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Imbang 0-0 Melawan Nottingham Forest
Arsenal bermain imbang tanpa gol meski tampil mendominasi sepanjang pertandingan.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Imbang 0-0 Melawan Nottingham Forest
Olahraga
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Declan Rice Cs Siap Ledakkan City Ground, 'The Gunners' OTW Juara Premier League
Arsenal menghadapi Nottingham yang berada di papan bawah, Manchester City harus baku hantam dengan Manchester United
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Declan Rice Cs Siap Ledakkan City Ground, 'The Gunners' OTW Juara Premier League
Olahraga
5 Poin Krusial Michael Carrick di Laga Perdana Kontra Manchester City
Manchester City datang dengan misi mengamankan takhta perburuan gelar Premier League
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
5 Poin Krusial Michael Carrick di Laga Perdana Kontra Manchester City
Olahraga
Prediksi dan Statistik MU vs City: 'The Citizen' Lagi Rapuh, Saatnya Bruno Fernandes Cs Obrak-Abrik Pertahanan Sang Tetangga Berisik?
Kegagalan meraih poin penuh ini membuat jarak mereka dengan Arsenal di puncak klasemen melebar menjadi enam poin
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik MU vs City: 'The Citizen' Lagi Rapuh, Saatnya Bruno Fernandes Cs Obrak-Abrik Pertahanan Sang Tetangga Berisik?
Olahraga
Jadwal Bola Lengkap 15–20 Januari 2026: Big Match Beruntun, MU vs City, Chelsea vs Arsenal
Jadwal bola 15–20 Januari 2026 lengkap WIB. Liga Inggris, Italia, Spanyol, Jerman hingga Piala Afrika, live di Vidio & beIN Sports.
ImanK - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Bola Lengkap 15–20 Januari 2026: Big Match Beruntun, MU vs City, Chelsea vs Arsenal
Olahraga
MU vs City: Prediksi Skor, Kabar Tim hingga Strategi Carrick, Ada Peluang The Red Devils Menang?
Manchester United vs City 17 Januari: Prediksi pertandingan derby, analisis Bruno Fernandes vs Phil Foden, cedera pemain, formasi taktik, dan peluang kemenangan setiap tim di Old Trafford
ImanK - Rabu, 14 Januari 2026
MU vs City: Prediksi Skor, Kabar Tim hingga Strategi Carrick, Ada Peluang The Red Devils Menang?
Olahraga
Baru Gabung Manchester City, Sudah Cetak 2 Gol, Antoine Semenyo: Lingkungan Sempurna
Terbaru gol dibuat Antoine Semenyo dalam leg pertama semifinal Piala Liga Inggris, saat Manchester City dijamu Newcastle United di St. James Park, Rabu (14/1) dini hari WIB, yang dimenangkan 2-0.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Baru Gabung Manchester City, Sudah Cetak 2 Gol, Antoine Semenyo: Lingkungan Sempurna
Olahraga
Hasil Piala Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Newcastle United 2-0 di Semifinal Pertama
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris, saat dijamu di St James' Park, Rabu (14/1) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Newcastle United 2-0 di Semifinal Pertama
Bagikan