Hasil Liga 1 2024/2025: Persita, Bali United, dan Persebaya Menang di Laga Pertama
Rashid mencoba mengamankan bola dalam laga Persebaya Vs PSS. (persebaya.id)
MerahPutih.com - Tiga pertandingan pekan pertama Liga 1 2023/2024 digelar pada Minggu (11/8). Persita Tangerang, Bali United sama-sama menang di partai tandang, sedangkan Persebaya mengamankan tiga poin di kandang.
Persita menang 1-0 ketika dijamu PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu sore. Gol kemenangan dicetak oleh Sandro Sene Anibal Embalo pada menit ke-83.
Sedangkan kemenangan diraih Bali United saat dijamu Persik Kediri di Stadion Brawijaya.
Bali United unggul lebih dahulu lewat gol Mitsuru Maruoka pada menit ke-18. Privat Mbarga membuat Bali United memimpin 3-0 setelah mencetak dua gol menit ke-50 dan 69.
Baca juga:
Dewa United FC Tegaskan Kesiapan Melawan Arema di Laga Pertama Liga 1 2024/2025
Pada menit ke-74, Persik Kediri memperkecil ketertinggalan lewat gol Krisna Bayu Otto Kartika. Skor 3-1 untuk keunggulan Bali United bertahan.
Sementara itu, di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu malam, Persebaya mengalahkan PSS Sleman dengan skor tipis 1-0. Gol penentu kemenangan dicetak Bruno Moreira Soares lewat titik putih pada menit 78.
Sebelumnya atau pada Sabtu (10/8), PSM Makassar mengalahkan Persis Solo 3-0. Madura United bermain 1-1 dengan Malut United, sementara Persija Jakarta menekuk Barito Putera 3-0. Itu setelah di partai pembuka Persib Bandung mengalahkan PSBS Biak 4-1, Jumat (9/8).
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League 2025/2026 Hari Ini: Persebaya Vs Malut United, Madura United Kontra PSIM
Striker Malut United David da Silva Tertantang Hancurkan Persebaya di Kandangnya
BRI Super League Persita Tangerang Kalahkan Borneo FC dengan Skor 2-0
Berpeluang Juara Paruh Musim, Malut United Waspadai Motivasi Tinggi Persebaya
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Borneo FC Kalah 0-2 dari Persita Tangerang: Persija atau Persib Bakal Jadi Juara Paruh Musim?
Suporter Persija Jakarta Diminta Tidak Datang ke Stadion GBLA
Bernardo Tavares Singgung Catatan Pertemuan, Persebaya Pasang Kewaspadaan Melawan Malut United
Persebaya Umumkan Dua Rekrutan Anyar Asal Brasil Bruno Paraiba dan Jefferson Silva
Sambut Kedatangan Bernardo Tavares, Kapten Persebaya Bruno Moreira Terpesona dengan Malut United